Boyong The Hermansyah & The Lemos Liburan, Atta Bakal Sewa Satu Pesawat?
Boyong The Hermansyah & The Lemos Liburan, Atta Halilintar Sewa Satu Pesawat? (Foto: Instagram @attahalilintar)
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah hendak memboyong keluarga The Hermansyah dan The Lemos untuk pergi liburan menyambut tahun baru.
Mengingat usia kandungan Aurel yang akan hamil tua pada Desember mendatang, Atta berencana untuk berlibur di Bali.
"Mungkin iya, kayaknya kita ke Bali. Jadi kayaknya di Indonesia aja, ini pertama kalinya selengkap dan serame ini, staycation vilanya gede," kata Atta saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan, Jumat (12/11).
Dalam rencana liburannya itu, Atta hendakĀ memboyong seluruh personel keluarga Anang Hermansyah dan Raul Lemos.
Atta pun berharap keadaan pandemi sudah mereda sehingga keluarga Gen Halilintar yang ada di Malaysia bisa bergabung.
"Semoga yang di Malaysia bisa join juga semuanya terbuka nggak ada halangan pengennya semua juga," kata Atta.
Atta yang antusias sudah membayangkan pergiĀ berlibur dengan keluarga besarnya itu menggunakan satu pesawat.
"Kita berangkat satu pesawat dan isinya kita-kita semua, itu seru banget," sambung Atta.
"Nggak nyewa sih beli tiket, nanti kesannya Atta menyewa satu pesawat, kita beli tiket cuma karena banyak jadi satu pesawat," imbuhnya.
(arm/arm)-
atta halilintar
Atta Halilintar
Selengkapnya -
aurel hermansyah
Aurel Hermansyah
Selengkapnya - the hermansyah
- the lemos
Atta Halilintar Masak untuk Jumat Berkah, Isi Lauknya Jadi Omongan
Senin, 10 Feb 2025 08:00 WIB
Berhasil Turunkan Berat Badan, Aurel Hermansyah Ungkap Peran Besar Atta Halilintar
Minggu, 02 Feb 2025 14:30 WIB
Atta Halilintar Diminta Terima Tawaran Jadi Ketua RT
Jumat, 24 Jan 2025 22:45 WIB
Dua Bus Besarnya Parkir di Pinggir Jalan, Atta Halilintar Kena Sentil Netizen
Kamis, 02 Jan 2025 19:00 WIB
TERKAIT