Anak Sudah Kerja Endorse dari Umur 1 Tahun, Irish Bella: It's For Fun
Irish Bella dan Ammar Zoni dikaruniai anak bernama Air Rumi Akbar 1453. Dala sebuah kesempatan Irish cerita soal perkembangan sang anak tercinta.
Irish berujar bahwa sang anak ini sudah berusia 1 tahun 1 bulan. Sang anak disebut Irish sedang aktif belajar berkomunikasi.
"Anak alhamdulillah sehat, sekarang udah 13 bulan, lagi belajar bicara," ungkap Irish di kawasan Jakarta, Jumat (5/11).
Irish juga cerita soal bagaimana dirinya dan Ammar membesarkan anak. Ia mengaku selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk perkembangan Air.
"Senang (merawat anak), terus belajar dan yang pasti memberikan yang terbaik untuk anak," kata Irish.
Selain itu Irish juga memberikan tanggapan soal Air yang lucu dan mendatangkan pundi-pundi rezeki lewat berbagai endorse. Irish dan Ammar tak merasa ada masalah ketika Air sudah ikut bekerja di saat usia masih belia. Irish berujar bahwa semua itu dilakukan dengan menyenangkan.
"Ya kita pasti memberikan yang terbaik buat Air, dia alhamdulillah sudah kerja juga dari umur 1 tahun, tapi tetap dalam batasan. Misal kalau syuting dan anaknya ngantuk atau merasa sudah capek, ya kita berhenti, kita selalu ikuti anaknya," ungkap Irish.
"Kalaupun dia harus bekerja ya it's for fun (Itu untuk senang-senang), tetap dia bisa menikmati masa kecil dia, jadi tidak akan memforsir apapun," tutup Irish.
(ikh/ikh)