Ibnu Jamil Ungkap Rasanya Kerja Perdana Bareng Ririn Ekawati di 'Rindu'

Audrey | Insertlive
Senin, 01 Nov 2021 20:40 WIB
Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati Ibnu Jamil Ungkap Rasanya Kerja Perdana Bareng Ririn Ekawati di 'Rindu' / Foto: Marianus Harmita
Jakarta, Insertlive -

Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati sedang menikmati masa-masa indah pernikahan. Mereka bahkan tak sungkan untuk berbagi setiap momen romantis ke publik.

Hubungan romantis Ibnu dan Ririn ternyata juga berlanjut ke pekerjaan. Bahkan mereka berdua juga dipersatukan dalam program baru Trans TV yang berjudul Rindu.

Kesempatan untuk bisa kerja sama dengan Ririn tak disia-siakan Ibnu. Ia mengaku senang sekali ketika mendapat kesempatan itu.

ADVERTISEMENT

"Rasanya, ya, senang banget," ungkap Ibnu saat ditemui di Trans TV, Senin (1/11).

Ibnu Jamil dan Ririn EkawatiIbnu Jamil dan Ririn Ekawati/ Foto: Marianus Harmita

Ibnu juga mengungkapkan alasan dirinya senang bisa kerja sama dengan istri. Selain itu Ririn juga senang karena ini menjadi momen perdana kerja bareng suami.

"Jadi kalau kerja itu nggak perlu pamit lagi, nggak perlu izin lagi, orang bareng, berangkatnya sama-sama," ungkap Ibnu.

"Ini pertama kalinya kita kerja bareng, dan aku senang senang banget," sahut Ririn.

Meski begitu, Ibnu juga mengungkapkan sisi sulit ketika bekerja bareng istri. Ia merasa pasti ada drama dan momen kaku ketika sosok istri tiba-tiba menjadi rekan kerja.


"Sebenarnya tuh gini ya, bukan drama tapi lebih ke awkward moment (momen aneh) aja, ini kan kalau bareng rekan kerja ya udah, dia agak titik dikit, ya saya masuk. Karena ini berhubung udah teman kerja, istri pula, kalau salah ngomong kan, 'Kok kamu gitu sih, kan aku belum selesai ngomong', itu masih ada kayak gitunya," ungkap Ibnu.

"Sebenarnya masih ada kayak nggak enak gitu sih," sahut Ririn.

Ibnu mengaku selalu deg-degan ketika bekerja dan ada istri di dekatnya. Bahkan Ibnu pernah sampai salah baca naskah hanya karena sang istri ada di lokasi kerja.

"Malu-malunya juga masih ada, jujur masih ada malu kalau kerja di depan dia, jadi kaku aja, nggak tahu kenapa 'Aku jadi salah ngomong karena melihat kecantikanmu'," ungkap Ibnu kepada Ririn.

Ririn memang tak sungkan untuk selalu memperlihatkan kemesraan bersama Ibnu. Kemesraan itu yang akan dibawa Ibnu dan Ririn di program Rindu yang segera tayang di Trans TV.

"Kita sih nggak pernah membuat skenario atau apa pun, pokoknya se-natural mungkin, seperti biasanya kita di rumah, ya, kita bawa semua itu di Rindu," tutup Ririn.

(ikh/and)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER