Belum Klarifikasi soal Kabur dari Wisma Atlet, IG Pacar Rachel Vennya Diserbu

Agustin Dwi Anandawati | Insertlive
Kamis, 14 Oct 2021 19:51 WIB
Rachel Vennya dan Salim Nauderer sedang jadi sorotan publik usai dikabarkan kabur dan sekamar saat karantina. Yuk intip! Belum Klarifikasi soal Kabur dari Wisma Atlet, IG Pacar Rachel Vennya Diserbu (Foto: instagram.com/rachelvennya)
Jakarta, Insertlive -

Rachel Vennya telah meminta maaf kepada publik usai isu soal dirinya kabur dari karantina heboh dan jadi sorotan.

Lewat unggahan di Insta Stories, Rachel menyampaikan permintaan maaf atas kesalahan yang telah diperbuatnya.

"Hallo teman teman semua, Aku minta maaf sama kalian semua atas semua kesalahan aku. Kadang aku nyakitin orang lain, merugikan orang lain, egois & sombong. Aku meminta maaf yg sebesar besarnya dan semoga semua hal buruk yg pernah aku lakukan di hidup aku menjadi pelajaran buat aku," tulis Rachel Vennya, Kamis (14/10).

ADVERTISEMENT

"Untuk selalu berfikir saat melangkah ke depan dengan baik. Untuk sahabat2 online aku yg belum pernah ketemu aku tapi selalu ngedukung aku dari dulu, aku mau bilang terima kasih," tutup Rachel Vennya.

Namun berbeda dengan Rachel, Salim Nauderer seakan hilang dari media sosial usai kabar itu ramai. Hingga kini ia belum memberikan klarifikasi soal isu tersebut.

Pacar Rachel Vennya itu tidak lagi membagikan unggahan di media sosial Instagramnya. Alhasil, kolom komentar di unggahan terakhir Salim pun menjadi serbuan netizen.

"Salim kok ilang sih WKKWKWKW ga minta maap kaya ayangbeb?," tulis @dazzleh***.


"Lim ga klarifikasi lim @salimnauderer lim lim," komentar @sarii***.

"Bang jangan diem diem bae, gimana rasanya ga taatin peraturan? Bukannya karantina malah party?," sahut akun @putrian***.

"Salim ga bikin permintaan maaf juga? Kan ikut terlibat, masa cewe doang yg minta maaf," tambah @jenniel***.

(agn/fik)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER