Sah, Lutfi Agizal dan Nadya Indriyani Resmi Jadi Suami-Istri

kpr | Insertlive
Sabtu, 09 Oct 2021 16:15 WIB
Lutfi Agizal Resmi Nikahi Nadya Indriyani Foto: Bintang
Jakarta, Insertlive -

Lutfi Agizal telah resmi menikahi Nadya Indriyani di salah satu hotel mewah kawasan Jakarta Selatan, Sabtu (9/10). Lutfi pun memberikan mahar berupa emas seberat 90 gram dan uang tunai senilai 2.021 pundsterling atau setara Rp39,2 juta.

"Saya terima nikah dan kawinnya Nadya Indriyani Putri binti Indrawan Mega Putra dengan mas kawin emas seberat 90 gram dan uang tunai 2021 poundsterling dibayar tunai," kata Lutfi dengan satu kali tarikan napas.

Lutfi Agizal mengaku dirinya sempat merasa gugup menjelang akad nikah. Hal tersebut lantaran ini merupakan pernikahan pertama Lutfi Agizal.

"Iya sedikit (gugup). Cuma tadi sudah latihan ijab kabul sama abang gue. Tapi dibecandain jadinya agak santai," ucap Lutfi.


Lutfi pun meminta doa agar pernikahannya dengan Nadya dapat berjalan dengan lancar.

"Doain biar lancar ya, terima kasih," ujar Lutfi.

Kedekatan Lutfi dan Nadya mulai terungkap pada akhir tahun 2020. Sebelumnya Lutfi masih menjalin asmara dengan Salshadilla Juwita putri Iis Dahlia.

ADVERTISEMENT

(kpr)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER