Heboh Pakai Kalung Salib, Sophia Latjuba Sempat Ungkap Alasan Jadi Mualaf

ikh | Insertlive
Senin, 20 Sep 2021 21:15 WIB
Selain Amanda Manopo, Tato Arab Sophia Latjuba Sempat Disorot Heboh Pakai Kalung Salib, Sophia Latjuba Sempat Ungkap Alasan Jadi Mualaf / Foto: Instagram/sophia_latjuba88
Jakarta, Insertlive -

Sophia Latjuba membuat heboh publik usai terlihat memakai kalung salib dalam unggahan video di media sosial. Padahal publik tahu bahwa Sophia sudah memeluk agama Islam.

Awalnya Sophia hanya berusaha memamerkan warna baru rambutnya. Namun netizen justru salah fokus ketika melihat kalung salib yang dipakai Sophia.

"Hazelnut head," tulis Sophia di Instagram yang dikutip pada Senin (20/9).

ADVERTISEMENT

IKUTI QUIZ

[Gambas:Instagram]



Kalung salib itu membuat banyak netizen jadi penasaran dengan agama yang sebenarnya dianut Sophia. Bahkan banyak yang menduga Sophia sudah kembali menjadi seorang nasrani.

Sophia pun sebelumnya sempat mengungkapkan alasan pindah ke agama Islam pada 2014 lalu. Meski begitu ia merasa bahwa hal itu bukan menjadi urusan publik.


"Masalah agama sebenarnya private banget sih ya. Seharusnya, tidak menjadi urusan siapa pun saya mualaf atau tidak," kata Sophia kala itu.

Namun banyak yang menduga Sophia menjadi mualaf karena sedang menjalin asmara dengan Ariel NOAH. Rumor itu langsung dibantah Sophia dengan tegas.

"Ya saya mualaf bukan karena siapa-siapa. Ini adalah hubungan saya dengan Tuhan," tutup Sophia.

(ikh/ikh)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER