Aneh tapi Nyata, Dwayne Johnson Mandi Air Berbeda-beda 3 Kali Sehari

Baru-baru ini, Dwayne Johnson blak-blakan di Twitter bahwa dirinya bukanlah artis yang jarang mandi.
Justru, mantan pegulat ini mengaku mandi tiga kali sehari dengan ketentuan air yang berbeda-beda suhunya.
Hal ini terungkap ketika Dwayne Johnson merespons cuitan penggemar yang yakin bahwa dirinya termasuk selebritas yang rajin membersihkan diri.
Aktor 49 tahun ini menyebut bahwa ia mandi air dingin saat bangun tidur. Kemudian mandi air hangat setelah olahraga dan air panas setelah pulang kerja.
"Saya lawan dari seleb 'enggak membersihkan diri'. Mandi (air dingin) ketika saya bangun tidur dan memulai hari saya. Mandi (air hangat) setelah olahraga sebelum bekerja. Mandi (air panas) setelah pulang dari kerja," kata Johnson di Twitter Sabtu (7/8).
Pembicaraan soal selebritas dan intensitas mandi mereka dimulai pada bulan Juli lalu, ketika Aston Kutcher dan Mila Kunis muncul dalam acara Armchair Expert yang dibawakan Dax Shepard.
"Ketika saya punya anak, saya juga tidak memandikan mereka setiap hari. Saya bukan orang tua yang memandikan anak yang baru lahir," kata Mila Kunis.
Selain itu, ada pula aktor Jake Gyllenhall juga mengaku dirinya adalah orang yang tidak mandi jika tak merasa perlu. Yang penting, ia hanya tetap menyikat gigi dan menjaga kesehatan mulut.
"Lama-lama saya merasa mandi makin tidak terasa penting, kadang-kadang," katanya kepada Vanity Fair, dikutip dari People yang rilis Minggu (8/8).
(nap/nap)
Momen Dwayne Johnson Didandani Anak, Kepala hingga Wajah Dipenuhi Lipstik
Selasa, 21 Jan 2025 15:15 WIB
Terinfeksi Corona, Dwayne Johnson Rayakan Ultah Istri Saat Isolasi
Kamis, 10 Sep 2020 18:55 WIB
Gaya Necis The Rock Saat Usia 16 Tahun Jadi Sorotan Netizen
Jumat, 07 Feb 2020 22:52 WIB
Rocky Johnson, Ayah The Rock Meninggal Dunia
Kamis, 16 Jan 2020 09:31 WIB
Sinopsis 'Red One', Film Natal Terbaru Dibintangi Dwayne Johnson dan Chris Evans
Rabu, 11 Dec 2024 11:00 WIB
John Cena Jilat Ludah Sendiri & Minta Maaf Pernah Hina Dwayne Johnson Main Film
Kamis, 12 Oct 2023 20:45 WIB
Bintangi 'Red One', Dwayne Johnson Akan Pecahkan Rekor Gaji Aktor Terbesar
Kamis, 20 Jul 2023 17:00 WIBTERKAIT