Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Disebut Mirip Illuminati, Igun Jelaskan Tatonya yang Bikin Heboh

Agustin Dwi Anandawati | Insertlive
Senin, 09 Aug 2021 08:00 WIB
Disebut Mirip Illuminati, Igun Jelaskan Tatonya yang Bikin Heboh/Foto: Tangkapan Layar
Jakarta, Insertlive -

Beberapa waktu lalu penampakan tato mirip simbol illuminati yang ada di tubuh presenter ternama Ivan Gunawan sempat membuat heboh.

Tato itu terlihat ketika Ivan menjadi bintang tamu di podcast YouTube Deddy Corbuzier.

Kala itu Ivan mengenakan kaus lengan pendek berwarna hitam dengan bucket hat.


Tato itu terlihat ketika pria yang akrab disapa Igun itu mengangkat tangannya di tengah percakapannya dengan Deddy.

Lewat video YouTube bersama Uya, Ivan dihipnotis yang ditanya soal keberadaan tato tersebut.

Ivan mengaku sama sekali tak mengetahui maka di balik gambar mata satu pada tato miliknya itu.

"Ada sempet ribut-ribut di TikTok, ada tato gambar mata illuminati. Itu sebetulnya lo emang sengaja, lo tau nggak waktu buat tato itu adalah arahnya ke situ?" tanya Uya

"Nggak (tau)," jawab Ivan Gunawan dalam keadaan sudah dihipnotis.

"Lo baru tau kapan?" tanya Uya lagi.

"Nggak tau. Gue nggak cari tau juga (pas diomongin orang)," jelas sahabat Ruben Onsu itu.

Baca halaman selanjutnya.

(agn/agn)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK