Rental PS Sepi Pelanggan, Arafah Rianti Bingung Gaji Karyawan
Rental PS Sepi Pelanggan, Arafah Rianti Bingung Gaji Karyawan/Foto: Dok. Instagram @arafahrianti
Komika Arafah Rianti curhat soal rental PS miliknya sepi pelanggan selama PPKM Darurat di Jawa dan Bali.
Lewat video YouTube Deddy Corbuzier, Arfah mengungkapkan dirinya bingung bagaimana harus menggaji karyawannya.
"Mau makan apaan dia? Dia nggak bisa makan sehari tiga kali. Kasihan kalau dipotong, gajinya kecil," kata Arafah Rianti.
Lewat usaha rental PS itu, Arafah mendapatkan keuntungan Rp3 juta per bulannya.
Namun keuntungan itu tampaknya tak cukup untuk menutup biaya sewa tempat dan menggaji karyawan.
"Buat bayar kios Rp2,5 juta per bulan. Rp500 ribu sisanya. Karyawan dua, masa Rp250 ribu bagi dua," bebernya.
"(Kalau karyawan digaji) Rp250 ribu, sehari dia dapat Rp7 ribu doang. Mau makan apa Rp7 ribu?," lanjut Arafah.
Selain bingung menggaji karyawan, ia juga kewalahan dengan peraturan pemerintah yang mewajibkan seluruh toko tutup pukul 20.00 WIB.
Sementara pelanggan rental PS Arafah kebanyakan datang pada pukul 9 malam ke atas.
"Nah kan orang ke rental PS itu nggak mungkin pagi-pagi kayak langsung kepikiran mau main bola kan ke rental PS. Dia kan mainnya malam-malam, jam 9. Pokoknya ramainya di jam 9 malam. Nggak ada, pagi-pagi pada mau beli nasi uduk," curhatnya.
(agn/agn)
Arafah Rianti Singgung soal Perbedaan Saat Bahas Alasan Putus dengan Steven Wongso
Selasa, 20 May 2025 12:30 WIB
Steven Wongso Resmi Mualaf, Ucapan Arafah Rianti soal Rencana Menikah Disorot
Senin, 24 Mar 2025 15:30 WIB
Arafah Rianti Ungkap Rental PS Miliknya Kemalingan: Ada Tuyul
Minggu, 01 Dec 2024 12:00 WIB
Usaha Rental PS Kemalingan, Arafah Rianti Maafkan Pelaku Karena Ini
Selasa, 12 Dec 2023 12:00 WIB
TERKAIT