Ngambek di Tengah Jalan, Wanita Ini Bikin Macet

Wanita ini mendadak viral usai menghebohkan publik dengan videonya di media sosial. Video itu dibagikan akun TikTok @rpgfar7 dan di beberapa akun di Instagram.
Tayangan di video itu memperlihatkan aksi seorang wanita menimbulkan kemacetan di jalan raya.
Dalam keterangannya, wanita itu menjadi sumber kemacetan bagi pengendara motor dan mobil di belakangnya.
Wanita yang mengenakan pakaian berwarna hitam itu tampak berjalan di tengah jalanan yang ramai dengan para pengendara.
Terlihat pula seorang pria yang mengenakan jaket berwarna oranye seperti membujuk wanita itu.
Sambil mengenakan helm, pria yang diduga sebagai kekasihnya itu mencoba menenangkan wanita yang tengah ngambek itu.
Pria itu juga mencoba untuk mengajak wanita tersebut untuk ke tepi jalan agar tidak menimbulkan kemacetan.
Namun wanita itu seperti tak peduli dan terus berjalan di tengah jalan menutupi jalan mobil yang berada di belakangnya.
Berdasarkan informasi yang beredar kejadian itu terjadi di daerah Magetan, Jawa Timur.
Video itu pun langsung dibanjiri komentar dari netizen.
"Gue klo jadi cwo nya auto cabut bodo amat dah . Udah ego nya tinggi , bikin malu pula," kata @randhy_ardhian***.
"Kalo lagi berantem jangan di tengah jalan raya dong... Pinggir sawah kek gtu," tulis @satriaferna***.
"Wahhh gila, ngambek liat2 keadaan dong. Gw jg pernah ngambek ke pacar gw tapi gk begini kali, nyusahin orang lain aja dah," sahut akun @aisyahintann***.
(agn/fik)
Viral Kampung Miliarder di Tuban, Dulu Kaya Raya Kini Jatuh Miskin
Minggu, 05 Jan 2025 10:53 WIB
Pilu, Tangisan 3 Anak Kembar Ini Tak Bisa Bangunkan Jenazah Sang Ibu
Rabu, 04 Dec 2019 15:05 WIB
Pasangan 18 Tahun Rayakan Anniversary hingga Undang Keluarga
Kamis, 31 Oct 2019 21:45 WIB
Tiga Orang Sesumbar Kecelakaan Tragis, Netizen: Omongan adalah Doa
Selasa, 10 Sep 2019 09:30 WIBTERKAIT