Belum Cerai dari Kim Kardashian, Kanye West Diisukan Pacari Irina Shayk

Dini Astari | Insertlive
Kamis, 27 May 2021 16:37 WIB
Kim Kardashian dan Kanye West Belum Cerai dari Kim Kardashian, Kanye West Diisukan Pacari Irina Shayk (Foto: Dok. Instagram/kimkardashian)
Jakarta, Insertlive -

Proses perceraian Kanye West dengan Kim Kardashian masih dalam proses. Tetapi, Kanye West sudah diisukan memiliki pasangan baru.

Rumor itu pertama kali diberitakan situs gosip DeuxMoi. Di sana tertulis Kanye West tengah menjalin asmara dengan Irina Shayk, mantan kekasih Bradley Cooper.

"Kanye West saat ini diam-diam berpacaran dengan Irina Shayk yang merupakan ibu dari anak Bradley Cooper," ujar situs tersebut.

ADVERTISEMENT

"Setelah lebih jauh melihat hal ini, sepertinya 'pacaran' bukan kata yang tepat. Namun, jelas ada ketertarikan antara mereka berdua," lanjutnya.

Kanye West dan Irina Shayk beberapa kali pernah bekerja dalam proyek yang sama. Seperti pada 2012 silam, dua pesohor ini terlibat dalam Paris Fashion Week.

Kala itu, Irina Shayk tampil sebagai model untuk busana rancangan Kanye West.

Meski rumor ini semakin beredar luas, pihak Kanye West dan Irina Shayk belum memberikan tanggapan.

Irina Shayk sebelumnya dikenal sebagai kekasih pria-pria terkenal seperti Ronaldo hingga Bradley Cooper.


Dari Bradley Cooper, Irina Shayk melahirkan seorang putri yang diberi nama Lee De Seine.

Meski kini Irina Shayk dan Bradley sudah berpisah, hubungan keduanya tetap terjalin baik. Bradley Cooper bahkan disebut pindah ke New York belum lama ini demi bisa dekat dengan mantan kekasih dan putrinya.

Sementara Kanye West dalam proses perceraian dari Kim Kardashian. Kim Kardashian menggugat Kanye West pada Februari lalu setelah menikah selama hampir tujuh tahun.

(dia/fik)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER