In-Depth

Sapri Pantun dalam Kenangan: Sang Suami Siaga & Kakak Pengayom Keluarga

INSERTLIVE | Insertlive
Sabtu, 22 May 2021 20:00 WIB
Lama tak ada kabar komedian Sapri dikabarkan tengah sakit. Intip lagi keceriaan Sapri sebelum jatuh sakit! Sapri Pantun dalam Kenangan: Sang Suami Siaga & Kakak Pengayom Keluarga (Foto: instagram.com/sapri_pantun)
Jakarta, Insertlive -

Kebahagiaan berbalut kesedihan mengiringi kelahiran buah hati Sapri Pantun yang kedua pada Sabtu (15/5) lalu.

Di satu sisi sosok yang dinanti telah hadir, namun di lain sisi sang penanti justru harus pergi meninggalkan sanak keluarganya.

Kepergian Sapri pada Senin (10/5) telah mengejutkan banyak pihak termasuk para sahabat yang tidak menyangka akan ditinggal sang komedian secepat ini.

ADVERTISEMENT

Pertanyaan besar pun terbersit, bagaimana nasib keluarga yang ditinggalkan setelah Sapri berpulang?

Tepat lima hari setelah Sapri menghadap Ilahi, sang istri, Irma Suryatin yang tengah mengandung akhirnya melahirkan anak keduanya melalui operasi cesar.

Air mata bahagia bercampur sedih pun terurai. Mengapa sang putra harus terlahir tanpa melihat sosok sang ayah secara langsung.

Mengingat momen ini, tim In-Depth Insertlive mencoba untuk menengok langsung kondisi istri dan anak-anak Sapri.

Tetes air mata Irma Suryatin tampak tak bisa dibendung saat melihat senyum sang buah hati yang masih merah. Bayangan sosok sang suami pun tergambar jelas di benak Irma.


"Sedih banget sih kita harus kuat demi anal. Pas lahiran biasanya didampingin ini hati serasa kosong. Ya Allah kuatin, sampe saya gemeteran di ruang operasi Alhamdulilah (lancar)," tutur Irma sedih.

Rima Istri SapriIrma Istri Sapri/ Foto: Putri Qolbi

Kesendirian Irma saat melahirkan anak keduanya menjadi begitu sedih. Apalagi, Sapri sebelum mengembuskan napas terakhir sempat berucap ingin mendampingi Irma.

Sayang, keinginan itu kini tinggal khayalan yang tak pernah jadi kenyataan.

"Sebelum almarhum nggak ada, (Sapri) pengen banget nyaksiin (lahiran). Di RS bilang 'semangat gue mau istri gue lahiran, minta doa untuk persalinan," ujar Dolly adik Sapri.

"Saya kan dikasih amanah ngegantiin, menjaga anak dan keluarga karena selama ini almarhum Sapri sudah menghidupi adik-adiknyanya. Sedih melihat azanin anak, anaknya (jadi) yatim," lanjut Dolly.

Peninggalan Sapri Pantun untuk Keluarga

Meski berbalut duka atas kepergian sang suami, nyatanya semasa hidup Sapri telah memikirkan dengan matang kebahagiaan keluarga besarnya.

Tidak hanya meninggalkan tangan kosong bagi keluarga, sapri memiliki sejumlah usaha yang diturunkan demi menghidupi sanak saudaranya.

Lima tahun belakangan, Sapri telah memulai sejumlah usaha yang diberikan pada adik-adiknya. Semua itu ia lakukan tak lain untuk satu tujuan, menjamin kebahagiaan keluarga besarnya.

"(Usaha milik Sapri) soto mi, bubur ayam, sama barber shop," ujar Marzuki adik Sapri.

"Kalau untuk usaha bang Sapri keluarga yang bakal nerusin, ya nanti bareng bareng keluarga besar sama istri bang Sapri," lanjutnya.

Pemakaman Sapri PantunPemakaman Sapri Pantun/ Foto: Kiky

Sebagai anak pertama dari tujuh bersaudara, Sapri merasa bertanggung jawab untuk membantu adik-adiknya. Semua itu ia lakukan atas dasar kepedulian pada orang-orang terdekat.

Bukti nyata kepedulian Sapri pada keluarga diwujudkan melalui sejumlah peninggalan yang telah disiapkan.

Peninggalan itu akan jadi memoar yang merekam sosok luar biasa seorang yang berjuang demi senyuman orang-orang terdekat.

(dia/dia)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER