Pangeran Harry Klaim Telah Dibuat Menderita oleh Pangeran Charles
Pangeran Harry kembali mencuri perhatian publik. Kali ini ia disorot karena telah membongkar aib sang ayah, Pangeran Charles.
Suami Meghan Markle ini bercerita dalam dokumenter The Me You Can't See bahwa dirinya sempat mengalami gangguan mental usai sang ibu, Putri Diana, meninggal dunia.
"Ayahku pernah berkata kepadaku ketika aku masih kecil, dia biasa berkata pada William dan aku, 'Yah, bagiku memang seperti itu, jadi akan seperti itu untukmu'," ujar Pangeran Harry kepada Oprah Winfrey.
Pangeran Harry berpendapat bahwa sang ayah tak seharusnya membuat dirinya menderita. Jika Pangeran Charles harus menderita, Pangeran Harry mengaku tidak ingin merasakan hal yang sama.
"Itu tidak masuk akal. Hanya karena kamu (Pangeran Charles) menderita, bukan berarti anak-anakmu juga harus menderita. Sebenarnya justru sebaliknya," jelas Pangeran Harry.
"Bukankah ini semua tentang memastikan bahwa sejarah tidak terulang kembali? Bahwa rasa sakit dan penderitaan apa pun yang telah terjadi pada Anda (Pangeran Charles), yang tidak Anda teruskan," sambungnya.
Dalam dokumenter The Me You Can't See, Pangeran Harry juga mengungkap fakta lain tentang dirinya. Ia mengaku sempat kecanduan narkoba sebagai pelampiasan dirinya terhadap penderitaan.
"Saya bersedia minum, saya bersedia untuk menggunakan narkoba, saya bersedia untuk mencoba dan melakukan hal-hal yang membuat saya merasa tidak seperti yang saya rasakan," kata Harry.
"Dan saya mendapati diri saya minum, bukan karena saya menikmatinya tapi karena saya mencoba menutupi sesuatu," pungkasnya.
(yoa/yoa)