Aurel Hamil, Komentar KD & Raul Lemos Disorot
Pasangan selebriti Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah tengah berbahagia lantaran Aurel hamil anak pertama usai sebulan menikah.
Keduanya memberikan kabar tersebut lewat laman Instagram masing-masing sambil mengunggah foto saat memegang testpack dengan dua garis merah pertanda positif hamil.
"MasyaAllah.. terima kasih ya Allah. 1 bulan menikah dikasih anugrah terindah sm Allah, doain yaaaa onty online semoga diberi kesehatan," tulis Aurel Hermansyah.
"Alhamdulillah Ya Allah. Istriku POSITIF HAMIL! My dream come true! GOLLLLL GOLLLL GOLLLL Insyallah Anak Pertama ku," sambung Atta Halilintar.
Kabar tersebut juga ditanggapi oleh Krisdayanti. Krisdayanti memamerkan tangkapan layar saat dirinya melakukan video call dengan Atta dan Aurel.
"Lailatul qadar adalah malam ketika para malaikat turun ke Bumi. Baiknya lebih baik dari seribu bulan .. ketika kalian memberikan kabar gembira ini untuk mimi selepas iftar tadi.. inshaaaallah Malaikat akan menjaga calon jabang bayi di kandungan sebaik-baiknya sampai nanti waktunya tiba.. selamat anak anakku enjoy the new chapter," tulis Krisdayanti.
Unggahan tersebut pun langsung ditanggapi oleh Raul Lemos suaminya.
Tanpa banyak kata, Raul hanya meninggalkan beberapa emoji tangan seperti tengah berdoa dan simbol hati warna merah.
Komentar Raul pun disukai oleh lebih dari tiga ribu pengguna Instagram.
Namun, tak ada netizen yang bisa mengomentarinya karena Krisdayanti membatasi kolom komentarnya.
(dis/dis)