Mengira Palsu, Ben Affleck Bikin Wanita Ini Nyesal Tolak Kencan di Aplikasi
Nama Nivine Jay mendadak menjadi sorotan usai sosoknya menolak Ben Affleck di aplikasi kencan eksklusif Raya.
Melansir dari The Sun, awalnya Nivine sempat matching dengan Ben Affleck. Namun, karena Nivine mengira akun tersebut palsu ia pun menolak ajakan kencan dari Ben.
"Berpikir lagi ketika aku cocok dengan Ben Affleck di Raya dan mengira itu akun palsu. Lalu aku menolaknya dan dia mengirimiku video di Instagram," tulis Nivine yang membagikan kisahnya di video TikTok.
Dalam video yang dikirim Ben, bintang Justice League itu bertanya mengapa Nivine menolaknya.
"Nivine, mengapa kamu menolakku? Ini aku," kata Ben.
Nivine yang tak enak hati pun langsung mengatakan bahwa ia menyesal menolak kencan Ben.
"Maaf Ben," kata wanita yang juga seorang artis dan penulis buku 'Cry Baby' ini.
Usai sosoknya menjadi viral, Nivine pun mendapat perlakuan tak menyenangkan dengan banyaknya komentar pedas dari netizen.
"Aku lihat banyak komentar yang menyebutku baj****n dan aku pikir itu tak adil. Aku tak mengolok-olok Ben, aku membodohi diriku sendiri karena kupikir dia catfish (orang yang memakai identitas palsu di internet) dan hal-hal seperti itu seharusnya lucu," jelas Nivine pada E!News.
Raya adalah aplikasi kencan eksklusif yang biasa dipakai orang kaya dan terkenal dengan daftar tunggu aplikasi mencapai lebih dari 100.000.
Sejumlah selebriti ternama diketahui menggunakan layanan kencan online ini antara lain Lewis Capaldi, Adele dan Cara Delevingne.
(dis/fik)