Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Tsania Marwa Cium Hal Mencurigakan Anak-anak Mengunci Diri di Kamar

Edward | Insertlive
Kamis, 29 Apr 2021 19:15 WIB
Tsania Marwa Cium Hal Mencurigakan Anak-anak Mengunci Diri di Kamar / Foto: Edward J.A Ginting
Jakarta, Insertlive -

Tsania Marwah tengah merasakan kesedihan yang begitu mendalam lantaran tak dapat bertemu dengan anak-anaknya. Pada hari ini, Tsania Marwah mendatangi rumah Atalarik Syah untuk menjemput kedua anaknya. Namun usahanya tak membuahkan hasil, lantaran anak-anaknya mengunci diri di dalam kamar.

"Sebenarnya kan putusan pengadilan udah jelas ya anak harus diserahkan ke saya, cuma ada sedikit kendala di sini anak saya pas saya datang udah ngunci kamar, udah masuk kamar terus dikunci sama mereka dari dalam," ungkap Tsania Marwa saat ditemui di rumah Atalarik Syah, Kamis (29/4).

"Dari tadi saya coba merayu cuma sampai sekarang belum bisa, masih dikasih waktu ya, doain aja mudah-mudahan bisa," sambungnya

Tak ingin menyerah begitu saja, Tsania Marwah pun akan mencoba untuk kembali merayu kedua anaknya tersebut untuk ikut dengan dirinya. Kerinduan tentunya amat dirasakan oleh Tsania Marwa lantaran telah lama tak berjumpa dengan buah hatinya itu.

"Akan kembali lagi, mudah-mudahan bisa keluar anaknya gitu," ucap Tsania Marwa.

"Sebenarnya terakhir komunikasi udah lama banget ya setahun lebih, mungkin memang harus ada penyesuaian-penyesuaian dulu," lanjutnya.


Tsania Marwa merasa ada yang salah dengan sembunyinya sang buah hati di dalam kamar yang dikunci. Hal tersebut dirasa mantan istri Atalarik Syah itu akan membahayakan anak-anak.

"Sebenarnya kondisi anak saya masuk ke kamar terus dikunci gitu nggak aman dong untuk ukuran anak di bawah umur kan, makanya tadi saya bilang ini sebenarnya nggak benar gitu lo anak didiamin di dalam kamar, berduaan," tutur mantan istri Atalarik Syah itu.

"Amit-amit kalau terjadi apa-apa gimana? masak nggak ada yang punya master key gitu lo. Cuma memang katanya kuncinya nggak adalah, entah gimana saya nggak ngertilah," pasrah Tsania Marwa.

Rasa kecewa tentu saja dirasakan oleh Tsania Marwa lantaran usahanya untuk bertemu kedua buah hatinya sia-sia.

"Jelaslah ya (kecewa), tadi juga saya panggil-panggil anak responsnya malah kayak 'nggak mau, nggak mau' kayak gitu," curhatnya.

"Nggak ngerti deh mas, udah pasrah aja deh," pungkas Tsania Marwa.


(kpr/kpr)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK