Bangga, Karier Maudy Ayunda Dapat Pengakuan dari 'Forbes Asia'

Agustin Dwi Anandawati | Insertlive
Selasa, 20 Apr 2021 13:40 WIB
Maudy Ayunda Bangga, Karier Maudy Ayunda Diapresiasi Majalah Forbes/Foto: Instagram/maudyayunda
Jakarta, Insertlive -

Kesuksesan karier dari penyanyi sekaligus aktris muda Maudy Ayunda membuahkan pengakuan yang manis dari pemberitaan global. 

Majalah Forbes Asia memberikan apresiasi pada perjalanan karier Maudy dalam sebuah artikel tahunan mengenai sosok muda yang sukses sebelum berusia 30 tahun. 

Maudy Ayunda berhasil masuk pada kategori 30 Under 30 Asia: Class of 2021.

ADVERTISEMENT

[Gambas:Instagram]


"Whaaaaaat ?!?! So grateful to have been selected into this year's Forbes 30 under 30 Asia!," tulis Maudy Ayunda, Selasa (20/4).

Pemain film Habibie & Ainun 3 itu mengaku senang perjalanan kariernya selama 15 tahun mendapatkan pengakuan.


"Seneng bgt perjalanan 15 tahun berkarya di apresiasi seperti ini. Sangat bersyukur. Terimakasih semua yang selama ini sudah memberi support dan menjadi cheerleader sejati. The journey is not over! Semoga setelah lulus aku bisa membangun sesuatu dan membawa impact di bidang bisnis dan pendidikan. Wait for it!Thank you @forbesunder30!," tulis Maudy.

Pencapaian itu juga mendapatkan ucapan selamat dari rekan artis dan penggemar Maudy Ayunda.

"Selamat Ya Mod.. always proud," ucap Acha Septriasa.

"Yay! Well deserved Moooodd," kata Mira Lesmana.

"Selamat ya mbak nya. Semoga kedepannya mampu memberikan impact yg positif buat bangsa kita," tulis @romb***.

"Always proud of youu kak mod panutan sekali memang, hope we can take after your step," kata @irmarahm***.

(agn/syf)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER