Ikut Puasa, Amanda Manopo Juga Siapkan Makan Sahur di Lokasi Syuting
Ikut Puasa, Amanda Manopo Juga Siapkan Makan Sahur di Lokasi Syuting/Foto: Noel/detikcom
Nama Amanda Manopo tengah menjadi perhatian publik. Pasalnya ia tampil mengenakan hijab saat memasuki bulan Ramadhan beberapa waktu lalu.
Amanda juga mengejutkan publik dengan pengakuannya yang ikut berpuasa hingga menyiapkan makanan sahur.
Dalam pengakuannya, Amanda Manopo ternyata sering menyiapkan makanan sahur saat berada di lokasi syuting.
Hal itu dilakukan aktris 21 tahun itu lantaran katering makanan sahur sering datang terlambat.
"Aku mungkin cuma masak buat orang yang puasa atau aku masak buat orang sahur, takutnya kan katering datengnya suka telat jadi aku stand by. Aku suka saja. Dari jam tiga saya udah bangun," ucapnya.
Beberapa hal itu membuat Amanda diterpa isu pindah agama. Mantan kekasih Billy Syahputra itu mengatakan semua hal itu dilakukan karena ia ingin memberikan toleransi kepada sesama manusia.
"Ya toleransi kan kita sesama manusia. Saya cuma ingin memanusiakan manusia, karena siap lagi yang memanusiakan manusia kalau bukan manusia," jelas Amanda.
Ia juga tak ingin membedakan orang berdasarkan agama yang dianutnya.
"Lah kenapa nggak? Saya kan juga manusia. Nggak kenapa-kenapa sih, karena kan di sini banyak umat Muslim. Saya cuma ingin tolong menolong dan saya ingin, saya nggak mau membeda-bedakan agama, saya sayang sama semuanya aja," tutup Amanda Manopo.
(agn/agn)
Beragama Kristen, Amanda Manopo Ceritakan Momen Belajar Salat & Wudhu
Rabu, 15 Jan 2025 18:00 WIB
Amanda Manopo Ucapkan Bismilah Cari Lokasi, Ada Apa Nih?
Minggu, 19 Sep 2021 12:26 WIB
Cantik Pakai Hijab, Amanda Manopo Didoakan Jadi Mualaf
Rabu, 14 Apr 2021 21:10 WIB
Amanda Manopo Tak Percaya Beda Agama Penghalang Hubungan dengan Billy
Jumat, 07 Aug 2020 10:40 WIB
Kenny Austin Rutin Perawatan Usai Nikahi Amanda Manopo, Kini Jalani Treatment Laser
Minggu, 09 Nov 2025 17:12 WIB
Sumber Kekayaan Kenny Austin yang Tanggung Sendiri Biaya Nikah dengan Amanda Manopo
Selasa, 14 Oct 2025 21:00 WIB
Makna Kehadiran Kupu-kupu di Pernikahan Amanda Manopo dan Kenny Austin
Sabtu, 11 Oct 2025 13:30 WIBTERKAIT