Usai Operasi, Tiger Woods Terharu Dapat Dukungan dari Pegolf dan Fans

Agustin Dwi Anandawati | Insertlive
Senin, 01 Mar 2021 21:40 WIB
Usai Operasi, Tiger Woods Terharu Dapat Dukungan dari Pegolf dan Fans Usai Operasi, Tiger Woods Terharu Dapat Dukungan dari Pegolf dan Fans/Foto: Twitter/TigerWoods
Jakarta, Insertlive -

Pegolf ternama Tiger Woods buka suara untuk pertama kalinya usai mengalami kecelakaan mobil.

Lewat cuitan di Twitter, Woods mengungkapkan rasa harunya saat menonton berita di televisi.

Woods melihat banyak dukungan dan doa yang diberikan dari penggemarnya.

ADVERTISEMENT

Ia juga senang banyak pegolf lain yang membantunya melewati masa sulitnya usai mengalami kecelakaan.


"Sulit untuk menjelaskan betapa mengharukannya hari ini ketika saya menyalakan TV dan melihat semua kaus merah. Kepada semua pegolf dan semua penggemar, kalian benar-benar membantu saya melewati masa sulit ini," cuit Tiger Woods, Senin (1/3).

Woods memberikan pernyataan untuk pertama kalinya setelah mengalami kecelakaan pada 23 Februari lalu.


Ia mengalami kecelakaan dalam perjalanan menuruni bukit di Hawthorne Boulevard.

Mobil Tiger Woods jatuh dari atas bukit menabrak tanda jalan dan pohon. Mobilnya terseret ke dalam semak-semak di bawah bukit tersebut.

(agn/arm)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER