Meghan Markle Menang Gugatan Privasi Lawan Tabloid Inggris

Meghan Markle akhirnya menang gugatan melawan tabloid Inggris yang mempublikasikan surat pribadinya kepada sang ayah, Thomas Markle.
Usai melewati rangkaian proses yang cukup lama, kasus tersebut pun akhirnya berhasil dilewati oleh istri Pangeran Harry.
Hakim Mark Warby menyatakan memenangkan Meghan Markle dalam kasus melawan surat kabar terkait privasi. Meghan disebut tak bersalah.
"Penggugat memiliki ekspektasi yang masuk akal bahwa isi surat tersebut akan tetap bersifat pribadi. Artikel Mail mengganggu ekspektasi yang masuk akal itu," ujar Warby.
Meghan Markle sebelumnya menggugat Associated Newspapers mengenai artikel di Mail on Sunday yang memuat sebagian surat yang ditulisnya untuk sang ayah, Thomas Markle, pada Agustus 2018 lalu.
Ia menuliskan surat berisi lima halaman kepada sang ayah usai hubungan mereka runtuh menjelang pernikahannya dengan Pangeran Harry. Pernikahan itu tak didatangi ayahnya karena sakit, juga setelah sang ayah mengakui dia berpose untuk foto paparazzi.
Pihak Meghan Markle mengatakan surat yang dirilis itu adalah bersifat pribadi dan sensitif untuk dibagikan ke publik. Hal itu pun akhirnya dianggap sebagai pelanggaran privasi.
(yoa/yoa)
- pangeran harry
-
meghan markle
Meghan Markle
Selengkapnya - gugatan
- privasi

YouTuber Ungkap Dominasi Meghan Markle Terhadap Pangeran Harry
Rabu, 20 Jul 2022 14:10 WIB
Sang Ayah Dibawa ke RS karena Stroke, Meghan Markle Dituntut Tanggung Jawab
Rabu, 25 May 2022 22:15 WIB
Beri Mantel Rp57 Juta untuk Seorang Bayi, Meghan Markle Tuai Pujian
Selasa, 19 Apr 2022 21:30 WIB
Putri Eugenie Berkunjung ke AS, Pangeran Harry Enggan Balik ke Inggris
Kamis, 24 Feb 2022 06:30 WIB
Kalah atas Gugatan Keamanan, Pangeran Harry Terancam Bayar Rp33 M
Jumat, 13 Jun 2025 12:30 WIB
Kalah di Pengadilan, Intip Harta Kekayaan Pangeran Harry yang Terancam Bayar Rp33 M
Kamis, 12 Jun 2025 13:00 WIB
Rayakan Ultah Lilibet, Meghan Markle Unggah Foto Menari saat Hamil
Jumat, 06 Jun 2025 12:30 WIBTERKAIT