Unggah Kutipan soal Cerai, Rachel Vennya Akui Salah Lapak

Rumah tangga Rachel Vennya dan Niko Al Hakim tengah diterpa isu cerai. Pasangan yang menikah pada 2017 ini diisukan akan berpisah setelah Rachel mengunggah kutipan soal perceraian ke Instagram.
Namun, Rachel menjelaskan bahwa kutipan itu sebenarnya salah unggahan. Ia mengaku sebenarnya kutipan itu ingin diunggah ke akun Instagram lainnya yang hanya berisi teman-teman dekatnya saja, tetapi tak sengaja diunggah ke akun utamanya.
"Jadi aku tuh suka update quotes gitu, nah terus aku tuh punya account di mana isinya cuma temen-temen aku doang gitu, nah aku tuh salah upload. Terus aku delete, terus masuk ke akun gosip, terus aku ya udahlah, mau gimana," jelas Rachel dalam video YouTube terbaru Boy William yang diunggah Kamis (28/1).
Namun, ibu dua orang anak ini tak menampik bahwa hubungannya dengan sang suami memang sedang tak baik-baik saja.
Rachel mengungkap bahwa kondisi hubungannya kini tengah dalam titik terendah.
"Hubungan itu kan nggak selamanya rainbow sama butterflies kan, tapi emang aku sekarang lagi ada di kondisi yang paling bawah kalau soal hubungan, kondisi paling buruklah," ungkapnya.
Meski tengah bermasalah, Rachel tak ingin orang mengira rumah tangganya selama ini tak pernah bahagia. Pasalnya, semua hal yang ia lakukan bersama Niko adalah hal indah.
"Tapi aku nggak mau orang-orang berspekulasi kalau ini tuh pernikahan aku selama ini tuh buruk, nggak gitu juga. Karena sebenernya yang aku lakuin most of the time sama pasangan aku itu wonderful," paparnya.
Ia juga mengaku bahwa hingga kini dirinya masih mencintai Niko, apalagi mereka telah tujuh tahun bersama-sama.
"Aku tujuh tahun sama dia, sayang bangetlah," kata Rachel Vennya.
(dia/syf)-
rachel vennya
Rachel Vennya
Selengkapnya - niko al hakim
- rachel vennya cerai
- selebgram

Diduga Mabuk Saat Endorse, Rachel Vennya Dicap Bukan Cewek Baik-baik
Minggu, 22 May 2022 14:30 WIB
Buka-bukaan, Rachel Vennya Akui Idap Gangguan Bipolar hingga Disangka Kerasukan
Selasa, 28 Apr 2020 08:00 WIB
Geramnya Rachel Vennya Saat Suami Dituduh Punya Selingkuhan
Jumat, 14 Feb 2020 14:33 WIB
Rachel Vennya Melahirkan, Niko Al Hakim: Welcome To The World Adik
Minggu, 17 Nov 2019 22:10 WIBTERKAIT