Reaksi Dinar Candy Dituduh Aldi Taher Ngomong Maksiat bareng Deddy Corbuzier

Dinar Candy langsung memberikan balasan menohok usai Aldi Taher menyebutnya maksiat bareng Deddy Corbuzier.
Dalam video yang diunggah Dinar, terlihat Aldi yang belakangan santer mengaku sebagai ustaz ini menyebutkan bahwa tindakan Dinar saat menjadi bintang tamu di podcast Deddy adalah perbuatan maksiat.
"Lo pikir Deddy Corbuzier nggak pansos sama Dinar Candy, ngomongin maksiat?" kata Aldi Taher di video tersebut.
Lebih lanjut mantan suami Dewi Perssik ini menyebutkan bahwa maksiat yang dilakukan Deddy dan Dinar adalah topik pembicaraan mereka.
"Ngomongin, Dinar Candy nggak pake celana dalem, Dinar Candy nggak pakai BH. Nyari duit sampe gitu amat," tambahnya.
Hal ini tentu membuat Dinar naik pitam. Dalam keterangan unggahannya itu Dinar pun tak habis pikir dengan perkataan Aldi yang bertolak belakang dengan perbuatannya.
Aldi diketahui menyebut Dinar dan Deddy maksiat saat siaran di Bigo Live yang terkenal digunakan oleh wanita-wanita seksi untuk mencari uang.
"Ente kenapa bang Aldi Taher? Jadi artis bigo ya bang? Selamat ya," tulis Dinar Candy.
Tak lupa Dinar juga menyematkan nama akun Instagram Deddy Corbuzier di unggahanya itu.
"Lapor om @mastercorbuzier," tukasnya.
Unggahan itu pun langsung direspons oleh Aldi Taher. Ia mengingatkan supaya video podcast Deddy dengan Dinar agar dihapus.
"Insya Allah saling pansosnya bro, Deddy Corbuzier. Kamu, dek Dinar Candy yang maksiat dihapus dari postingan YouTube. Ingetin aku juga ya kalau maksiat," balas Aldi yang tak direspons Dinar maupun Deddy.
(arm/syf)-
dinar candy
-
aldi taher
Aldi Taher
Selengkapnya -
deddy corbuzier

Minta Maaf Usai Kisruh dengan Deddy Corbuzier, Aldi Taher: Romantisme
Minggu, 16 May 2021 20:05 WIB
Tak Puas Debat, Aldi Taher Kini Ajak Deddy Corbuzier Adu Tinju di Ring
Kamis, 29 Apr 2021 11:20 WIB
Sindir Dinar Candy & Deddy Ngomong Maksiat, Aldi Taher: Bukan Fitnah
Jumat, 29 Jan 2021 15:35 WIB
Begini Balasan Menohok Deddy Corbuzier soal Sindiran Aldi Taher
Kamis, 28 Jan 2021 23:00 WIB
Agnez Mo Bongkar Sosok yang Selama Ini Bayar Royalti ke Ari Bias, Ternyata...
Rabu, 19 Feb 2025 16:30 WIB
Nangis Diminta Bayar Rp1,5 M ke Ari Bias, Agnez Mo Bahas Kekayaan
Rabu, 19 Feb 2025 10:40 WIB
Sepanggung Lagi dengan Aldi Taher, Dewi Perssik: Kamu Kangen Goyangan Aku Ya?
Minggu, 06 Oct 2024 08:30 WIBTERKAIT