Rachel Vennya Diisukan Pisah dengan Suami, Ibunda Buka Suara

nap | Insertlive
Jumat, 22 Jan 2021 15:57 WIB
Potret Viens Tasman dan Rachel Vennya Rachel Vennya Diisukan Pisah dengan Suami, Ibunda Buka Suara / Foto: Instagram @vienstasman
Jakarta, Insertlive -

Kabar mengejutkan mengenai konflik rumahtangga datang dari selebgram Rachel Vennya. Tiba-tiba pernikahannya dengan Niko yang sudah berjalan selama 4 tahun dikabarkan kandas di tengah jalan.

Isu ini muncul ketika Rachel mengunggah tulisan tentang kalimat perceraian di Instargam Stories.

"Divorce is OK," tulis unggahan Instagram Stories Rachel Vennya, Kamis (21/1).

ADVERTISEMENT

Meskipun sudah dihapus, unggahan tersebut terlanjur dilihat dan diunggah ulang oleh sejumlah akun gosip Instagram. 

Unggahan itu tentu membuat banyak orang terkaget-kaget. Pasalnya, pada awal bulan Januari lalu Rachel sempat mengunggah foto bersama sang suami untuk merayakan ulang tahun pernikahan mereka yang masuk usia 4 tahun.

Oleh karena itu, Vien Tasman ibunda Rachel Vennya buka suara. Ia menjelaskan bahwa anaknya itu tak pernah bercerita soal permasalahan rumah tangganya.

"Nggak tahu, saya nggak lihat unggahannya. Setiap hari saya ketemu dia, nggak ada (curhat)." ungkap Vien Tasman saat dihubungi Detikcom.

Lebih lanjut, Vien juga mengaku tidak mau ikut campur soal permasalahan rumah tangga anaknya itu.


"Aku nggak bisa ngomong apa-apa itu di kehidupan pribadinya. Sebagai orang tua aku nggak ikut campur sih. No komen aja, soalnya ini urusan rumah tangganya mereka," tambahnya lagi.

Namun, sampai berita ini diturunkan masih belum ada konfirmasi apapun dari pihak Rachel Vennya ataupun Niko soal keretakan rumah tangga mereka.

[Gambas:Video Insertlive]



(nap/syf)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER