Masuk ICU, Ayah Andien Butuh Donor Darah Golongan O

ikh | Insertlive
Minggu, 10 Jan 2021 19:30 WIB
Andien Aisyah usai melahirkan Masuk ICU, Ayah Andien Butuh Donor Darah Golongan O / Foto: Instagram @andienaisyah
Jakarta, Insertlive -

Ayah dari Penyanyi Andien diketahui sedang dirawat di ICU. Andien pun menyampaikan permohonan bantuan untuk sang ayah.

Dalam unggahan di Insta Stories, Andien menjelaskan soal kondisi ayahnya. Andien membutuhkan donor darah untuk sang ayah yang bergolongan darah O.

"URGENT. Selamat siang kawan-kawan semua. Saat ini ayah saya atas nama Didik H membutuhkan plasma convalescent dengan Gol darah O rehesus +. Ayah saya saat ini dirawat di ICU RS Fatmawati. Adapun donor yang kami cari memiliki syarat: 1. Pernah terjangkit Covid 19 dan sudah swab evaluasi dengan hasil negatif. 2. Golongan darah O. 3. Laki-laki. 4. Bersedia dilakukan rapid test ulang," tulis Andien di Insta Stories.

ADVERTISEMENT

"Apabila saudara/teman memiliki info terkait donor yang kami cari, mohon menghubungi narahubung kami di bawah ini. Daniel: 0813 98041422. Atas perhatian saudara kami ucapkan terima kasih. Andien," lanjut Andien.

[Gambas:Instagram]



Melly Goeslaw juga turut membagikan pesan yang ditulis Andien tersebut. Melly berharap Andien bisa segera menemukan pendonor untuk sang ayah.


"@andienaisyah sayang semoga lekas dapat bantuan ya," ucap Melly.

"Makasih banyak Mbak Melly," balas Andien.

[Gambas:Video Insertlive]



(ikh/ikh)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER