Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Bak Santa, Ariana Grande Beri Hadiah Natal Rp1,9 Juta di RS Anak Manchester

DIS | Insertlive
Jumat, 25 Dec 2020 09:00 WIB
Bak Santa, Ariana Grande Beri Hadiah Natal Rp1,9 Juta di RS Anak Manchester/Foto: Instagram/arianagrande
Jakarta, Insertlive -

Tak hanya Kim Kardashian yang membagikan uang senilai Rp7 miliar untuk 1000 orang, Ariana Grande juga merayakan Natal dengan niat yang mulia.

Ariana diketahui memberikan sumbangan pada pasien rumah sakit anak Royal Manchester di Manchester dan Manchester Royal Infirmary.

Setiap pasien di rumah sakit itu menerima voucher senilai GBP 100 atau Rp1,9 juta yang ditaruh di sebuah kotak tanpa pesan dan nama pengirimnya.


Ini membawa banyak kegembiraan setelah semua yang hilang karena pandemi tahun ini. Ini merupakan tahun yang sulit," ujar salah seorang pekerja yang mengetahui tentang donasi tersebut dilansir dari MailOnline.

Diketahui, Ariana memilih Manchester lantaran ia memiliki peristiwa kelam di Manchester pada tahun 2017.

Kala itu, konsernya diserang dengan peristiwa bom bunuh diri yang melukai beberapa penggemarnya.



(dis/dis)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK