Segera Menikah, Kalina Oktarani Minta Vicky Prasetyo Tetap Setia
Pasangan Vicky Prasetyo dan Kalina Oktarani segera membawa hubungannya ke jenjang yang lebih serius yaitu pernikahan.
Vicky dan Kalina disebut akan menggelar pernikahan pada 21 Februari mendatang.
Jelang pernikahan itu, Kalina pun meminta Vicky untuk tetap setia padanya.
Dengan mengunggah video ketika Vicky tengah wudu, Kalina menyebut ingin menikah pria yang akan mengingat Tuhan ketika punya masalah dan bukan pergi ke perempuan lain.
"Marry a man who runs to God when you have a problem.. Not to other women," tulis Kalina Oktarani, Jumat (11/12).
Di unggahan lainnya, Kalina juga memberikan pesan romantis pada calon suaminya.
"Untuk kamu calon imamku.. @vickyprasetyo777 Terima kasih sudah memberikan aku kesempatan utk menjadi makmummu kelak.. Bersamamu, aku berharap bisa menjadi manusia yg lebih baik dalam berprilaku, dan menjadi pendamping yg lbh taat dlm beribadah, agar nanti disurgapun cukup aku yg menjadi bidadarimu... Cintai aku dgn segala kekurangan aku sayang...," tulis Kalina Oktarani.