Isu Dekat dengan Ayu Ting Ting, Jeremiah Lakhwani Beberkan Penjelasan

Presenter yang mendapatkan julukan sebagai Aquaman Jeremiah Lakhwani ternyata pernah diterpa isu dekat dengan pedangdut Ayu Ting Ting.
Jeremiah disebut memiliki hubungan khusus dengan Ayu usai kepergoka meninggalkan komentar di akun Instagram ibu satu anak itu.
Menanggapi hal tersebut, Jeremiah mengaku dirinya dan Ayu tidak memiliki hubungan khusus. Mereka dekat karena Ayu meminta Jeremiah untuk membantunya menurunkan berat badan dan mendapatkan tips untuk berolahraga.
"Aku sama Ayu Ting Ting itu kita temen, kita memang deket, kita suka ngobrol, kita suka bahas sesuatu yang positif nah kebetulan pada masa pandemi kan Ayu komplen tambah berat badan nah aku jadi partner olah raga dia. Aku kasih arahan ke dia dan dilakuin sama dia dan sekarang badannya udah bagus lagi," jelas Jeremiah di Studio Trans TV, Jakarta Selatan, Jumat (20/11).
"Jadi saya sama Ayu Ting Ting enggak ada hubungan apa-apa kita cuma temen that's it," tegasnya.
Kini, Jeremiah dan Ayu Ting Ting sudah tak lagi intens berkomunikasi.
"Sekarang sih enggak ya udah jarang ngobrol," kata Jeremiah.
Pria berbadan kekar itu juga menegaskan kini ia masih jomblo dan sedang tak dekat dengan perempuan mana pun.
"Saya nggak punya cewek, saya single," tutup Jeremiah.
- jeremiah lakhwani
-
ayu ting ting
Ayu Ting Ting
Selengkapnya - pacar ayu ting ting

Gegara Tulis Pesan Ini, Hubungan Boy William & Ayu Ting Ting Diduga Renggang
Senin, 12 Jun 2023 18:45 WIB
Begini Reaksi Ayu Ting Ting Jika Boy William Jadi Mualaf
Selasa, 06 Dec 2022 13:25 WIB
Antusiasnya Aquaman Indonesia Bicarakan Ayu Ting Ting
Kamis, 02 May 2019 13:18 WIB
Jeremiah Lakhwani: Aquaman dengan Kearifan Lokal
Kamis, 07 Mar 2019 20:58 WIBTERKAIT