Konten Bareng Siva Aprilia, Kriss Hatta: Dia Seksi dan Berani

Pada pertengahan Oktober, DJ Siva Aprilia nampak melakukan olahraga berkuda bersama Kriss Hatta yang langsung menjadi sorotan.
Hal itu pun membuat publik menduga bahwa Kriss dan Siva menjalin hubungan. Namun, kabar itu dibantah oleh Kriss saat ditemui di Studio Trans TV, Selasa (17/11).
"Teman aja, sebatas itu aja. Kita kerjasama bareng, klien minta cewek seksi bukan selebritis ya aku ambil dia. Dia kan seksi, berani pakai baju ketat juga. Ya, aku ajaklah dia," ujar Kriss.
"Abis bikin konten itu juga nggak adalah namanya gimana-gimana sekedar konten bareng dan yaudah paling ya komentar-komentar di media sosial aja. Namanya konten kan nggak perlu dibawa ke hati lah," sambungnya.
Menanggapi berbagai isu miring soal dirinya yang kerap dekat dengan berbagai wanita seksi karena pekerjaan. Kriss menyebut tak ambil pusing dan membongkar fakta bahwa ia pernah ditawari untuk melakukan pacaran settingan.
"Nggak ambil pusing lah, itu kan cuman kerjaan aja sekedar konten. Aku pernah ditawarin soal pacaran settingan harganya fantastis gegara suka diisuin dekat ini dekat itu. Tapi aku nggak bisa gitulah," bebernya.
"Jujur aku itu nggak bisa kalau nggak ada feelnya. Menurut aku pacaran settingan itu norak banget pasti nanti ada rating dan sharenya gitu. Miris banget lihatnya tapi ya kembali lagi itu hak mereka," lanjutnya.
Baca Juga : Duh, Berlliana Lovell Akui Juga Punya Video Syur |
Menutup pembicaraan, Kriss mengaku bahwa ia hingga kini masih sendiri dan menunggu hingga cinta sejatinya datang tanpa adanya settingan.
"Aku kesepian sih, masih sendiri sampai sekarang tapi yaudah yang penting aku maunya cinta itu datang tanpa ada settingan atau gimana-gimana," tutupnya.
-
kriss hatta
Kriss Hatta
Selengkapnya - siva aprilia

Sang Putri Diduga Pacaran Dengan Kriss Hatta, Ini Tanggapan Ibunda Sherry Jolieca
Sabtu, 04 May 2024 23:00 WIB
Unggah Foto Pegangan Tangan, Kriss Hatta Pacaran dengan Sherry Jolieca?
Sabtu, 04 May 2024 19:00 WIB
Begini Awal Mula Kriss Hatta Dituding Pedofil
Rabu, 28 Sep 2022 08:14 WIB
Diam-diam Pacari Anak SMA Beda 20 Tahun, Kriss Hatta: Nyaman Kok
Minggu, 25 Sep 2022 13:30 WIB
Ungkap Fenomena Pacar Settingan, Kriss Hatta: Paling Mahal Ratusan Juta
Senin, 14 Sep 2020 20:08 WIB
Punya Hobi Nyanyi, Kriss Hatta Mulai Lirik Dunia Tarik Suara
Kamis, 04 Jun 2020 22:55 WIB
Siva Aprilia Ngaku Pernah Ditawar Anak di Bawah Umur Rp80 Juta
Kamis, 04 Jun 2020 07:40 WIBTERKAIT