Vicky Prasetyo Desak Polisi Segera Panggil Angel Lelga

Raden Al Falah | Insertlive
Jumat, 13 Nov 2020 22:30 WIB
Vicky Prasetyo Vicky Prasetyo Desak Polisi Segera Panggil Angel Lelga/Foto: Insertlive
Jakarta, Insertlive -

Keluarga Vicky Prasetyo melaporkan Angel Lelga ke Polres Metro Jakarta Pusat terkait kasus dugaan pencemaran nama baik.

Laporan itu pun telah diproses dan telah dilakukan pemeriksaan dari pihak-pihak terkait oleh penyidik.

Pihak kuasa hukum Vicky Razman Arif Nasution pun memberikan apresiasi lantaran cepat tanggap dalam melakukan BAP.

ADVERTISEMENT

"Saya juga apresiasi Polres Jakarta Pusat, saya selaku kuasa pelapor sudah dipanggil, Vicky sudah dipanggil, Beby adiknya juga sudah dipanggil dan orang-orang yang tahu saksi dari pihak kami sudah dipanggil," kata pria itu saat ditemui InsertLive di kawasan Kuningan, Jumat (13/11).

Akan tetapi, meskipun dari pihak pelapor sudah dimintai keterangan, berbeda dengan pihak Angel Lelga. Razman pun meminta agar Angel lelga segera mendapatkan panggilan dari Polres Jakarta Pusat.

"'Bang kapan Angel Lelga dipanggil?' Saya harap Kanip di Polres Jakarta Pusat begitu juga dengan penyidiknya saudara Feri Siregar saya minta segera panggil Angel Lelga untuk kesamaan di mata hukum," bebernya.

Namun, bila nantinya Angel masih belum juga dipanggil, pihak Vicky akan membuat surat yang akan dilayangkan ke Polda Metro jaya maupun Mabes Polri.

"Kita akan berkirim surat nanti ke Polda Metro kalau perlu Mabes Polri ada apa kok ini nggak dipanggil-panggil," pungkasnya.


[Gambas:Video Insertlive]



(arm/dia)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER