Ustaz Derry Sulaiman Doakan Putri Sambungnya Dapat Hidayah Allah

Iswahyugo | Insertlive
Minggu, 08 Nov 2020 21:03 WIB
Ustaz Derry Sulaiman Ustaz Derry Sulaiman Doakan Putri Sambungnya Dapat Hidayah Allah / Foto: Daris
Jakarta, Insertlive -

Putri sambung Ustaz Derry Sulaiman yang bernama Alyssa Spischak belum lama ini jadi sorotan publik. Hal itu dikarenakan foto seksi Alyssa bersama sang kekasih bule saat merayakan Halloween.

Hal itu ternyata juga menarik perhatian Ustaz Derry. Namun Ustaz Derry hanya meminta doa dan berharap sang putri dalam keadaan baik-baik saja.

"Ya saya minta doa aja, saya senang karena dia sehat," kata Ustaz Derry di Bekasi, Minggu (8/11).

ADVERTISEMENT

Ustaz Derry menilai bahwa apa yang dilakukan putri sambungnya itu memang bukan hal baik. Namun ia merasa bahwa setiap orang pasti akan berubah ke arah yang lebih baik. Ustaz Derry juga mengingatkan bahwa dirinya dulu pernah melakukan hal-hal yang tak terpuji sebelumnya akhirnya hijrah.

"Kalau masa lalu, saya mungkin lebih parah, tapi kalau orang pengin berubah pasti bisa kok. Memang saya sedih ya, tapi apa yang bisa kita perbuat, nabi Nuh aja tidak bisa memberikan hidayah ke anaknya, apalagi cuma Derry Sulaiman," kata Ustaz Derry.

Namun ternyata banyak juga masyarakat yang tidak tahu bahwa Alyssa tidak tumbuh dewasa bersama Ustaz Derry. Namun Ustaz Derry heran karena dirinya mendapat banyak hujatan karena foto seksi putri sambungnya.

"Jadi perlu diketahui Alyssa itu lahir dan besar bukan sama aku, jadi kadang-kadang orang yang nggak kenal itu bully nggak karuan gitu lo 'Ini ustaz apaan, anak nggak diurus'. Perlu dipahami bahwa yang memberikan hidayah itu Allah, kalau saya sudah cukup, maksudnya memberikan nasihat, mengajak umroh dan mengajarkan hijab, ternyata pas dia umur 17 tahun itu, dia lebih kuat pengaruh dari teman-temannya," kata Ustaz Derry.

Meski begitu Ustaz Derry tetap menjalin komunikasi yang baik dengan Alyssa. Ustaz Derry saat ini hanya bisa berharap Alyssa bisa mendapatkan hidayah dari Allah.


"Saya tetap berharap dan berdoa kepada Allah semoga Alyssa diberikan hidayah sama Allah, dan dia kembali berhijab seperti seorang muslimah," tutup Ustaz Derry.

[Gambas:Video Insertlive]



(ikh/ikh)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER