Tak Percaya Bakal Cerai, Sahabat Berharap Nita Thalia & Rudy Rujuk

nap | Insertlive
Rabu, 28 Oct 2020 20:26 WIB
nita thalia Tak Percaya Bakal Cerai, Sahabat Berharap Nita Thalia & Rudy Rujuk/ Foto: Instagram @nitatalia.real
Jakarta, Insertlive -

Perceraian antara Nita Thalia dan Nurdin Rudythia ternyata membuat banyak orang kaget.

Pasalnya, para sahabat keduanya tidak menyangka jika rumah tangga mereka yang udah berjalan selama 20 tahun akan berakhir.

"Aku malah justru tahu masalah ini dari media, saya kira ini hoax aja. Terus akhirnya aku coba hubungin dan ternyata benar," ujar Agung Kiwi, sahabat Nita Thalia di Jakarta, Rabu (28/10).

ADVERTISEMENT

Agung juga mengaku sangat prihatin atas perceraian rumah tangga Nita dan Rudy. Menurutnya, Rudy adalah sosok pria yang baik. Begitu pula Nita adalah istri yang nurut pada suami.

"Pak Rudi adalah suami yang sangat memahami Nita dan juga selalu berjuang. Apalagi Nita adalah istri yang nurut gitu, baik dan soleha. Kemana-mana pasti kalau Pak Rudi mau pergi, langsung cium tangan," tambah Agung.

Di sisi lain, sahabat Rudy yang juga seorang manajer artis yakni Joel, mengaku keduanya memang jarang sekali bermesraan di depan publik. Tapi terlihat bahwa Rudy sangat menyayangi Nita.

"Kalau saya lihat karena dulu cocok-cocok saja mereka nggak pernah mesra di depan kita. Cuma kalau kasih sayang mereka, ya Rudy sama Nita keliatan sayang banget," ujar Joel.

Joel sendiri juga menyebut, tidak pernah sekalipun melihat Nita dan Rudy bertengkar. Namun, beberapa kali mantan suami Nita itu, tidak pernah menemani istrinya ketika syuting.


"Apalagi kalau di depan orang-orang, mereka nggak pernah berantem besar. Ya cuma memang agak sedikit janggal di belakang, dia jarang muncul. Saya pernah ketemu di satu sesi, dia muncul jarang sekali, kalau ditanya ya jawabnya kurang sehat," tambahnya.

Oleh karena itu, sahabat berharap agar Rudy dan Nita bisa kembali rujuk. Mereka sangat menyayangkan, rumah tangga yang sudah dibangun selama 20 tahun hancur berantakan.

"Ya kaget, menurut saya ini pasangan yang cocok, dia sudah mengenal plus minusnya ya. Kaget banget kok bisa, pernikahannya sudah dipertahankan 20 tahun kok bisa seperti ini. Semoga bisa rujuk kembali," tukas Joel.

[Gambas:Video Insertlive]



(nap/nap)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER