Ditanya soal Putus dengan Jedar, Richard Kyle Tutupi Wajah dengan Tas
Hubungan asmara Jessica Iskandar dengan Richard Kyle kandas di tengah jalan. Pasangan ini pun gagal menikah.
Namun, penyebab putusnya hubungan pasangan yang telah bertunangan ini masih misterius.
Namun, baik Jedar maupun Richard, keduanya seolah masih bungkam untuk menjelaskan ke publik perihal masalah putusnya mereka.
Richard yang ditemui di suatu acara memilih untuk menghindari awak media saat disinggung soal kabar kandasnya hubungan asmara dengan Jedar.
"Maaf ya, sabar ya," ujar Richard sambil menutup wajahnya dengan tas saat ditemui di Jakarta, Senin (3/8) malam. Ia berusaha keras menghindari awak media yang telah menunggunya.
Bungkamnya Jedar dan Richard berbanding terbalik dengan aksi sang kakak, Erick Iskandar yang kerap mengeluarkan kata-kata bernada sindiran yang membuat spekulasi publik mengarah ke sosok Richard.
Belum lama putus, Richard bahkan dikabarkan tengah menjalin kedekatan dengan Putty Erwina. Namun, kabar tersebut ditepis Putty. Mereka mengaku hanya rekan kerja.