Pacari Pengusaha Tajir, Angela Lee Dihadiahi Studio Eyelash
Angela Lee diketahui kini tengah menjalin hubungan asmara dengan seorang pengusaha. Meski jarang mengekspos kemesraan mereka ke publik, diakui Angela kekasihnya itu adalah pria romantis.
Salah satu bentuk keromantisannya adalah dengan memberikan hadiah berupa studio eyelash yang selama ini diidamkan wanita 33 tahun itu.
"Aku udah mulai ngerti eyelash, sulam itu udah dari 2017. Cuma waktu itu belum punya kesempatan buka studio eyelash, sekarang kan dibukain sama pacar aku," ujar Angela Lee ditemui di Studio Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (28/7).
Setelah mendapat studio kecantikan itu, Angela Lee berharap bisa mengembangkan usaha itu dan membuka cabang di beberapa daerah di Indonesia.
"Targetnya pingin buat cabang dari studio ini," harapnya.
Sementara itu saat ditanya soal rencana pernikahan dengan kekasihnya itu, Angela Lee berkata siap menggelarnya tahun ini. Ia pun berharap rencana pernikahannya berjalan lancar dan bisa terwujud sesuai keinginan.
"Tahun ini moga-moga," tukasnya.