Akhirnya! Akun IG Kekeyi Kembali Lagi

Selebgram Kekeyi akhirnya bisa berbahagia setelah akun Instagramnya bisa kembali diakses.
"Ya Allah, sahabat semua terimakasih dukungannya. Siapapun yang di sana yang sudah bantu akun aku kembali lagi kepadaku terimakasih banyak," tulis Kekeyi di akun Instagram lamanya @rahmawatikekeyiputricantikka23.
Netizen pun langsung ramai mengomentari kembalinya akun Instagram Kekeyi.
"Lain kali post sesuatu sewajarnya aja ya Kekeyi, soalnya kamu ada di mana-mana. Orang yang tadinya ga mau lihat dan bully, kepancing karena tingkah konyolmu ada di mana-mana dan mengganggu mata mereka. Bikin konten yang benar saja, sesuai umur. Rezeki tidak akan tertukar, tidak harus panjat juga. Mereka yang terkenal karena prestasi banyak kok. Semangat!," tulis akun @salsabila_rmdhn.
"Pokoknya janji harus berubah, jangan mancing orang untuk menghujat kamu. Kalau kamu ga aneh-aneh, warga net juga tidak akan menghujat. Kekeyi lebih baik jadi wanita yang kalem dan lembut hati serta akhlaknya," komentar akun @yunidzaofficial.
Diberitakan sebelumnya, akun Instagram Kekeyi sempat menghilang sejak 6 Juli lalu. Ia pun sempat mencurahkan isi hatinya di siaran YouTube dan mengatakan bahwa pihak Instagram menonaktifkan akun miliknya karena banyak mendapatkan laporan netizen.

Marah Dibilang Mirip Kekeyi, Aurel Hermansyah: Kukira Manusia Ternyata Setan
Sabtu, 09 Mar 2024 08:00 WIB
Dandan Ala Barbie, Kekeyi Justru Tuai Cibiran
Selasa, 01 Aug 2023 18:45 WIB
Tolak Main Mobile Legend karena Nggak Ada SIM, Kekeyi Bikin Netizen Bete
Rabu, 24 Nov 2021 06:45 WIB
Ini Alasan Kekeyi Pilih Lakukan Filler Hidung
Sabtu, 05 Jun 2021 21:58 WIBTERKAIT