Ini Alasan Ginanjar dan Tiara Tak Hubungi Orang Tua Sang Istri
Komedian Ginanjar, menikahi seorang wanita cantik bernama Tiara Amalia. Sang istri, saat ini tengah hamil dan berusia 4 bulan.
Baru-baru ini orang tua Tiara menyebut sulit bertemu dengans ang anak seolah dikekang oleh Ginanjar yang tinggal di daerah Depok, Jawa Barat.
Oleh karena kedua orang tua Tiara tinggal di Cianjurt, Jawa Barat, mereka masih belum bisa menjenguknya. Mereka juga baru saja datang ke Jakarta dan tinggal di tempat tantenya.
"Belum jenguk, beberapa hari yang lalu ibu bapaknya ke Jakarta, tapi di tempat adiknya di Thamrin City," ucap Ginanjar, Depok, Jawa Barat, Jumat (26/6).
Padahal, sang istri sudah memohon ingin bertemu dengan kedua orang tuanya. Namun, karena pandemi corona ini Ginanjar merasa sangat ribet dan susah untuk mewujudkan keinginannya tersebut.
"Selama 4 bulan kan kita dan Tia mah kepengen ke Cianjur. Ketemu orang tua, karena kan lagi ribet gini, harus bikin surat2 segala macem," tambah Ginanjar.
Sementara itu, diketahui kedua orang tua Tiara mengaku sang anak tak pernah lagi menghubungi mereka sejak menikah dengan Ginanjar. Bahkan, pesan yang dikirimkan oleh mereka tak pernah dibaca oleh anaknya itu.