2 Tahun Berkarya, Marion Jola Pamer Beli Rumah Pertama

Marion Jola memang telah menjelma menjadi salah satu penyanyi berbakat di Indonesia. Hingga kini ia telah merilis sebuah album yang diberi tajuk Marion pada 2019.
Dalam album tersebut ada sebuah lagu berjudul Jangan yang menjadi single hits pertama Marion. Ternyata lagu itu kini sudah berusia 2 tahun dan jadi jejak pertama Marion di industri musik.
"Hari ini adalah tahun kedua sejak 'Jangan' dirilis! yang berarti sudah dua tahun aku ada di industri musik, ada di roller coaster perjalanan ajaib di hidup ku selama 2 tahun!," tulis Marion di Instagram, Rabu (10/6).
Hal itu diungkapkan Marion dalam sebuah unggahan di Instagram. Dalam unggahan tersebut Marion mengaku merasa sangat bersyukur atas pencapaiannya.
Perjuangan Marion di industri musik selama 2 tahun pun membuahkan hasil. Ia kini mampu membeli rumah pertamanya dengan uang dari hasil jerih payah sendiri.
"Dan mengejutkan hari ini aku juga membeli rumah pertama, seperti kebetulan Tuhan Jesus dan rahmatNya, tidak ada kata yang bisa menjelaskan bagaiamana bahagia dan bersyukurnya aku!! Bersyukur Bersyukur Bersyukur," tulis Marion.
Selain itu Marion juga membagikan momen saat hari pertama pindah ke rumah tersebut. Ia pun terlihat langsung mulai merapikan dan mengecat dinding rumah tersebut.

Pacaran Beda Usia 15 Tahun, Marion Jola Akui Banyak Belajar dari Dennis Talakua
Jumat, 30 May 2025 22:30 WIB
3 Bulan Nggak Dapat Job, Begini Hidup Marion Jola yang Stres Berat
Jumat, 15 Oct 2021 09:50 WIB
Jadi Korban Bully, Marion Jola Pernah Dilempari Kodok hingga Pingsan
Rabu, 24 Mar 2021 08:00 WIB
Kerap Disebut Tua, Marion Jola Pamer Foto Tanpa Riasan
Senin, 01 Oct 2018 12:30 WIBTERKAIT