Dibilang Angkatan Corona saat Lulus SMA, Tissa Biani Sempat Kesal

Tissa Biani belum lama ini merayakan kelulusan SMA di saat pandemi virus Corona. Ia pun mengakui bahwa momen kelulusan itu dilaksanakan dengan cara yang berbeda.
Kelulusan anak sekolah tahun ini memang diumumkan secara online. Sehingga momen perayaan seperti wisuda atau coret-coret baju sekolah tidak dirasakan oleh Tissa.
"Pendidikan aku alhamdulillah berjalan lancar dan kemarin sempat lulus-lulusan juga, walaupun kita nggak sama kayak angkatan-angkatan sebelumnya, kayak ada wisuda dan coret-coretan," cerita Tissa saat ditemui di Studio Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (21/5).
Artis berusia 17 tahun itu pun berujar bahwa wisuda kelulusannya juga ditunda samai pandemi Corona berakhir. Hal itu ternyata membuat Tissa sedih karena tidak bisa melewati momen wisuda sekolah.
"Kalau sekarang wisuda mungkin ditunda dulu sampai Corona selesai, terus pembagian surat ijazah juga nggak secara tatap muka, tapi lewat dokumen gitu, ya ternyata kayak sedih juga," kata Tissa.
Selain itu banyak netizen yang menyebut anak lulusan sekolah tahun ini sebagai 'Angkatan Corona'. Sebutan itu juga sempat membuat Tissa kesal. Apa lagi ia selama ini ia cukup pusing karena menghabiskan waktu di rumah saja.
"Banyak banget yang pas aku update terus pada bilang 'Lulusan Corona, Angkatan Corona', pertama dibilang gitu kayak 'ih apaan sih', kesel gitu, udah gue lama di rumah kayak gini, terus ada omongan kayak gitu, tapi ya udah lah, kayak seru-seruan aja," ujar Tissa.

Antibucin Jadi Gaya Pacaran Dul Jaelani & Tissa Biani
Senin, 21 Dec 2020 14:24 WIB
Dekat dengan Didi Riyadi, Tissa Biani: Sebatas Om dan Keponakan
Jumat, 14 Aug 2020 22:10 WIB
Senang Curhat di Media Sosial, Tissa Biani Berniat Bikin Buku
Jumat, 14 Aug 2020 22:00 WIB
Banjir Tawaran Main Film, Tissa Biani 'Cuti' Bintangi Sinetron
Jumat, 23 Aug 2019 19:16 WIB
Peran Ini Bikin Kiki Narendra Geser Tissa Biani dari Puncak Daftar Bintang Film Terlaris Indonesia
Rabu, 28 May 2025 14:45 WIB
Alasan Tissa Biani Terima Peran Norma di Film 'Norma: Antara Mertua dan Menantu'
Kamis, 27 Feb 2025 13:35 WIB
4 Fakta soal HMPV, Virus Baru di China Usai COVID-19
Sabtu, 04 Jan 2025 16:30 WIBTERKAIT