Bahas Peran Perempuan, Engku Emran Singgung Laudya Cynthia Bella?
Rabu, 29 Apr 2020 20:25 WIB
Laudya Cynthia Bella & Engku Emran (Foto: Instagram)
Bella juga pernah beberapa kali mengunggah status di Instagramnya yang mengisyaratkan ada keretakan di antara ia dan Emran.
Sama halnya dengan Bella, Engku Emran pada Rabu (29/4) juga mengunggah sebuah kutipan milik Nouman Ali Khan ke Instagramnya. Kutipan itu berisi tentang peran seorang wanita.
"Ketika seorang gadis muslim lahir, dia menjadi alasan bagi ayahnya untuk masuk surga. Ketika dia tumbuh dan menikahi seorang pria, dia menyelesaikan setengah dari agamanya. Ketika dia menjadi seorang ibu, surga terletak di bawah kakinya," bunyi tulisan tersebut.
Belum jelas apa tulisan yang diunggah Engku Emran ditunjukkan untuk sang istri atau bukan. Namun, Bella kini diketahui tengah berada di Indonesia sedangkan Engku Emran menetap di Malaysia.
Apalagi semenjak Malaysia memberlakukan lockdown, dan Indonesia menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di tengah pandemi Corona, keduanya semakin sulit untuk bertemu.
Sejak rumor keretakan pernikahannya dengan Engku Emran mencuat, Laudya Cynthia Bella selalu bungkam. Ia tidak pernah membenarkan atau mengelak rumor tersebut yang membuat publik semakin penasaran dengan nasib rumah tangga mereka.
(dia/dia)
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Viral Sebagai Sister Hong Lombok hingga Nistakan Agama, Dea: Semua Fitnah
Minggu, 16 Nov 2025 21:00 WIB
Istri Rasa Simpanan, Ini Alasan Helwa Bachmid Bongkar Pernikahannya dengan Habib Bahar
Minggu, 16 Nov 2025 20:30 WIB
Datangkan Gerard Pique, Atta Halilintar Hidupkan Atmosfer Pendekar League
Minggu, 16 Nov 2025 19:33 WIB
Setahun Dinikahi Habib Bahar bin Smith, Helwa Bachmid: Seperti Wanita Simpanan
Minggu, 16 Nov 2025 18:30 WIB
Della Puspita Tak Kunjung Bayar Ganti Rugi, Qemil Zein akan Lakukan Eksekusi Aset
Minggu, 16 Nov 2025 17:30 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
INSERT INVESTIGASI
Ucapan Selamat untuk Boiyen-Rully, Co-parenting Desta dan Natasha
DETIKNETWORK