Terciduk di Kafe, Taemin SHINee dan YooA Oh My Girl Pacaran?

Agustin Dwi Anandawati | Insertlive
Jumat, 24 Apr 2020 11:53 WIB
Taemin Shinee YooA Foto: Twitter/jihotheking
Jakarta, Insertlive - Salah satu pengguna Twitter mengaku melihat Taemin SHINee dan YooA Oh My Girl yang tengah berada di sebuah kafe. Pengakuan netizen itu pun berhasil mencuri perhatian.

Pengguna Twitter itu menulis jika pandangannya teralihkan oleh keberadaan Taemin dan sosok perempuan yang mirip dengan YooA.


"Aku benar-benar tidak peduli tentang penyanyi dan aku tidak ingin 'menatap' mereka tapi aku selalu berakhir melihat mereka dan aku merasa seperti penguntit jadi aku pergi begitu saja. (Aku melihat) Taemin dan seseorang yang mirip dengan YooA. Ceweknya (YooA) datang pertama dan seorang om-om dengan Taemin datang sesudahnya," tulis pengguna Twitter.

ADVERTISEMENT

Lewat pertemuan yang diduga Taemin SHINee dan YooA itu banyak orang yang berspekulasi jika keduanya tengah berkencan. Namun tak sedikit dari mereka yang meragukannya.

IKUTI QUIZ
Karena sosok yang diduga Taemin dan YooA itu datang bersama manajer mereka.

"Taemin suka dengan perempuan putih itu artinya YooA terlihat putih di matanya? Taemin kamu punya 5 menit untuk menjawab," tulis @YOOATUBE.

Namun ada pula yang berharap pertemuan itu sebagai bentuk kolaborasi Taemin SHINee dan YooA.

"Tiba-tiba seseorang melihat Taemin dan YooA berkencan (sebenarnya tidak berkencan karena mereka bersama manager) Tapi kami semua berharap mereka kolaborasi," tulis akun @hashtaglum.


"Kemungkinan Taemin x YooA kolaborasi? Tolong 🥺❤️," tulis @MesarangYou.

[Gambas:Video Insertlive]



(agn/agn)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER