Heechul Super Junior Ungkap Alasan Tak Pernah Klarifikasi soal Isu Gay

Heechul salah satu member Super Junior boy group besutan SM Entertainment memberikan penjelasan mengenai dirinya yang tidak pernah menapik kala ramai diisukan gay sewaktu baru debut.
Tayangan episode ke-13 Love of 7.7 Billion tanggal 13 April 2020 menghadirkan aktor gay Hong Suk Chun.
Program tersebut mengangkat topik orientasi seksual yang menjadi minoritas.
Heechul yang juga turut hadir membeberkan pengalamannya tersandung gosip homoseksual sewaktu awal debut dengan Super Junior tahun 2005.
"Orang-orang pasti tahu pada hari-hari debut aku, ada gosip yang tidak ada habisnya bahwa aku adalah gay. Aku bahkan disebut dalam hubungan skandal dengan seorang selebriti pria," ungkap Heechul.
Dia menambahkan bahwa gosip miring tersebut bisa jadi karena penampilan dirinya yang berambut panjang dan sering mengenakan lensa kontak berwarna saat tahun debut.
"Pada awalnya aku ingin segera menyangkal aku bukan gay, tetapi aku merasa bila melakukannya, aku tidak menghargai kaum gay yang juga penggemar Super Junior," imbuhnya.
Dia sangat memikirkan perasaan para penggemar Super Junior yang disebut E.L.F.
"Apakah penggemar di luar negeri dan di dalam negeri, mungkin ada yang gay di antara penggemar yang datang ke konser kami," pungkasnya.
Oleh karena perasaan menghargai seluruh penggemar tanpa memandang latar belakang, jender, dan orientasi seksual, Heechul memilih tidak memusingkan desas-desus mengenai dirinya dikaitkan dengan gaya hidup gay.

Pssst... Lipstik Milik Momo TWICE Tertinggal di Rumah Heechul SuJu?
Selasa, 21 Jan 2020 17:07 WIB
Heechul SuJu Terharu Yoo Jae Suk Bahas Sulli & Goo Hara di Panggung
Selasa, 31 Dec 2019 16:06 WIB
15 Tahun Jadi Idol, Heechul SuJu Buktikan Sukses tanpa Skandal
Rabu, 18 Sep 2019 13:41 WIB
Heechul Dipastikan Absen dari Tur Dunia Super Junior
Jumat, 30 Aug 2019 14:31 WIB
Yeay, Super Junior Comeback Bakal Rilis Full Album Baru
Kamis, 05 Jun 2025 09:20 WIB
Kesenjangan Usia, Leeteuk SUJU Sebut Maknae Hearts2Hearts Seumuran dengan 'Mr Simple'
Kamis, 15 May 2025 14:45 WIB
Asmara dengan Momo TWICE Kembali Diungkit, Ekspresi Panik Kim Heechul Disorot
Senin, 28 Apr 2025 19:45 WIBTERKAIT