Makin Liar, Antifans Kampanye Usir Chen dari EXO di Kampung Halaman

nap | Insertlive
Senin, 16 Mar 2020 22:05 WIB
Para antifans Chen EXO kembali buat kampanye di kampung halaman untuk mengusir sang artis dari grup. Foto: Instagram @weareone.exo
Jakarta, Insertlive - Perilaku para antifans Chen EXO semakin tidak bisa dikendalikan dan terus saja membuat kegaduhan yang tidak penting.

Para antifans yang menyebut diri mereka sebagai EXO-L ACE sekarang melakukan kampanye mengusir Chen dari EXO di kampung halaman sang bintang, yaitu Siheung, Gyeonggi-do.

Mereka menyewa lima bus yang akan menampilkan iklan yang bertuliskan 'Our_Future_Has_No_Chen' dan meminta Chen untuk pergi.

ADVERTISEMENT

Lima bus yang akan disewa ini memiliki rute yang melewati Balai Kota Siheung, Terminal Bus Siheung, Stasiun Oido, Balai Kota Ansan, dan Stasiun Pusat.

Hal ini tentu membuat EXO-L di seluruh dunia geram dan marah atas perilaku para antifans.

Kegiatan yang dilakukan oleh EXO-L ACE ini, menurut mereka, sangat tidak masuk akal dan sudah sangat menghina EXO.

"Berhenti lakukan hal-hal kotor dan tolong tinggalkan Chen sendiri" tulis @EVEXY093.

"Aku bingung kenapa SM belum menggugat mereka sama sekali" tulis @kaiftTae.


"Mereka bukan EXO-L. mereka adalah ANTIS. Ini sangat menjijikan." tulis @Biatified_M2820.

[Gambas:Video Insertlive]



(nap/syf)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER