Main Tik Tok Bareng Hyoyeon SNSD, Boy William Tuai Pujian

Dini Astari | Insertlive
Kamis, 13 Feb 2020 10:51 WIB
Boy William baru saja mengunggah video Tik Tok bersama idol Korea, Hyoyeon SNSD. Boy William & Hyoyeon SNSD main TIk Tok (Foto: Instagram/boywilliam17)
Jakarta, Insertlive -

Boy William baru saja mengunggah video Tik Tok dirinya bersama Hyoyeon SNSD dan seorang youtuber asal Korea, Bung Korea. Video Tik Tok Boy tersebut pun menggunakan lagu dan gerakan yang tengah populer di Indonesia, Sekejam Itu Kau Fitnahkan.

[Gambas:Instagram]


"Nge-Alay dikit bareng orang2 asik di korea.. Hyoyeon SNSD @hyoyeon_x_x & Bung Korea @bungkorea ... kebanyakan soju," tulis Boy dalam keterangan video yang diunggah Rabu (12/2).

ADVERTISEMENT



Video Boy bersama idol ngetop Korea itu pun menuai banyak pujian. Berbagai komentar positif membanjiri kolom komentar unggahan Boy tersebut.

"Gara2 Boy , Hyo lgsg download tiktok abis ini hahaha," tulis aku xxrynisme.

"Emang ya dancing queen tiktokan aja pake irama," sahut akun putraaulyan_.

Diketahui video Tik Tok tersebut dibuat usai Boy mewawancarai Hyoyeon untuk diunggah ke akun Youtubenya nanti.

Selama ini Boy William memang dikenal kerap mewawancarai tokoh terkenal Indonesia mau pun luar negeri lewat video Youtubenya. Calon suami Karen Vandela ini pernah mengunggah video dirinya mewawancarai Presiden Joko Widodo hingga penyanyi Calum Scott.

[Gambas:Video Insertlive]






(dia/dia)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER