Dicibir Netizen Salah Kostum, Dita Soedarjo Bantah Pakai Sport Bra
Kamis, 09 Jan 2020 11:10 WIB
Dita Soedarjo saat memberikan bantuan korban banjir (Foto: Instagram/ditasoedarjo)
Dita Soedarjo dicibir netizen karena dianggap terlalu seksi dan tidak sesuai. Dita yang diketahui mengenakan pakaian crop top dan legging ini menjadi sorotan. Terlebih bagian atas Dita memperlihatkan keseksiannya. Padahal, Dita menyambangi para korban banjir yang rata-rata merupakan anak kecil.
"Kedinginan enggak kak pakai baju itu?," komentar salah satu netizen.
"Bajunya enggak salah?," tambah netizen yang lain.
"Kak besok pakai daster aja ya biar lebih merakyat," sahut netizen lainnya.
Sementara itu, Dita pun memberi reaksi keras atas hujatan yang menyoroti dirinya. Ia menyebut bahwa netizen terlalu pusing mengomentari pakaiannya karena ia merasa tak ada yang salah dengan pakaian yang ia kenakan.
"Netizen sebagian memang paling cepat berkomentar dan mengetik tapi paling lambat membantu in action, hakim terakhir yang di atas deh. Urus kekurangan masing2. Saya sudah sangat berinisiatif pinjam jaket dan lain-lain, tanya @natasyaferena witness hari itu sama saya kok dan ini Cilincing jauh sekali bukan di selatan dan saya tidak mau cancel cuman karena baju. Setiap minggu hampir saya charity enggak salah kostum kok, giliran sekali dibuat lebay banget," tulis Dita di Instagram, Kamis (9/1).
Dita juga menyayangkan komentar-komentar netizen yang akhirnya membuat nama Dita menjadi pembicaraan hangat publik. Ia pun membantah komentar netizen yang menyebutkan Dita mengenakan sport bra saat memberikan bantuan kepada korban banjir.
"Saya posting ini karena sudah terlanjur juga, karena berita ini ditegur orang terdekat saya already, tapi lain kalo sebelum menghakimi dan membuat hal kecil jadi issue, pikir dulu dampak merugikan kamu bisa buat ke orang itu, kalau orang-orang terdekatnya baca kan kasihan juga. Kenapa tidak urusin diri sendiri dulu aja? And its not a sport bra! Its a top! Bra is underneath demi klik2," papar Dita lebih lanjut.
(dis/fik)
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Gisel Anastasia dan Rino Soedarjo Go Public, Komentar Dita Soedarjo Disorot
Senin, 07 Nov 2022 09:20 WIB
Unggah Foto Seksi, Dita Soedarjo Tulis Pesan Bernada Sarkas
Rabu, 16 Dec 2020 22:50 WIB
Tak Pernah Olahraga, Berat Dita Soedarjo Naik 10 Kg
Jumat, 19 Jun 2020 21:18 WIB
Dita Soedarjo Ngatain Vanesha Prescilla Sok Cantik? Ini Faktanya
Selasa, 11 Feb 2020 11:44 WIB
Dibully Netizen Saat ke Lokasi Banjir, Ini Tanggapan Dita Soedarjo
Kamis, 09 Jan 2020 09:00 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK