Foto Vanessa Angel Dipangku Sang Suami, Netizen: Ini Mah Bibi
Kamis, 19 Dec 2019 12:49 WIB
Vanessa Angel menikah diam-diam (Foto: Instagram/vanessaangelofficial)
Dalam foto yang diunggah Febby, Vanessa tampak duduk di pangkuan sang suami. Vanessa menatap ke arah kamera dengan senyum sedangkan suaminya membelakangi kamera. Pria yang menggunakan kaos putih itu memeluk pinggang erat Vanessa.
Vanessa langsung membalas ucapan selamat Feby Febiola di kolom komentar. Ia mengucapkan terima kasih.
Banyak yang penasaran dengan sosok suami Vanessa yang katanya pengusaha konstruksi. Sempat disebut nama Muhammad Ichsan Munthe sebagai suami Vanessa. Namun, hal ini dibantah manajer Vanessa. Ichsan Munthe pun mengaku dirinya bukan suami Vanessa. Ia datang ke pernikahan artis sensasional tersebut sebagai tamu.
Meski demikian, banyak yang menilai bahwa pria yang memangku Vanessa adalah Bibi Ardiansyah, mantan kekasih artis tersebut.
"Ini mah Bibi," kata salah satu netizen. "Kayanya sama bibi, soalnya bibi juga dibali," kata yang lainnya. "Itu mah udah jelas om @bibliss," kata yang lainnya. "Keliaataan bngets kak @bibliss," ujar yang lainnya. "Sedih kalo benar itu Bibi," kata yang lainnya. "FIX INI MAS BIBI SOALNYA JARINYA SAMA," kata netizen lainnya.
(nap/fik)
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Vanessa Angel & Bibi Syok Lihat Saldo Rekening Usai Resepsi Pernikahan
Selasa, 11 Feb 2020 12:43 WIB
Resepsi Pernikahan Vanessa Angel dan Bibi akan Dilaksanakan Dua Kali
Sabtu, 11 Jan 2020 21:21 WIB
Soal Restu dari Doddy Sudrajat, Manajer: Saya Bilang Eca Temui Papa
Sabtu, 11 Jan 2020 20:52 WIB
Vanessa Angel Bungkam Ditanya Pernikahan dengan Bibi Ardiansyah
Selasa, 07 Jan 2020 16:24 WIB
Vanessa Angel Foto dengan Pria Bertato Saat Bulan Madu di Bali, Siapa?
Jumat, 20 Dec 2019 18:43 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
RA Kartini Award 2025
Dewi Aryani Suzana Jadi Visionary Leader, Bawa Inovasi Keselamatan Publik
DETIKNETWORK