Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Gibran Umumkan Nama Anak Menunggu Joko Widodo Datang

aca | Insertlive
Jumat, 15 Nov 2019 20:22 WIB
Joko Widodo/Foto: Instagram/jokowi
Jakarta, Insertlive - Selvi Ananda, istri Gibran Rakabuming Raka, telah melahirkan anak keduanya di Aula RS PKU Muhammadiyah Solo, Jumat (15/11). Selvi melahirkan bayi berjenis kelamin perempuan melalui operasi caesar.

Kabar tersebut disampaikan langsung oleh Gibran dalam jumpa pers di Aula RS PKU Muhammadiyah Solo. Ia juga mengatakan bahwa proses operasi berjalan dengan lancar.
"Sore ini anak kami yang kedua sudah lahir. Semua sudah berjalan dengan lancar," kata Gibran.

Seperti diberitakan sebelumnya, Gibran telah mempersiapkan nama untuk anak perempuannya itu. Sayangnya, ia masih merahasiakannya dan masih menunggu sang kakek, Presiden Joko Widodo tiba di Solo.
Gibran Rakabuming/ Foto: Detik.com
"Nama nanti dulu aja, Mbahnya baru perjalanan ke Solo, tunggu dulu," ungkap Gibran.


Adik Jan Ethes lahir dengan berat 2,92 kg dan panjang 46,5 cm, pada pukul 15.46 WIB.

(aca/aca)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK