Barbie Kumalasari Digosipkan Selingkuh, Ibunda Galih Tak Peduli

Kevin Ryanda | Insertlive
Jumat, 08 Nov 2019 10:50 WIB
Ibu mertua tak pedulikan gosip soal Barbie Kumalasari dekat dengan pria lain. Ia tetap percaya kepada menantunya itu. Barbie Kumalasari dan ibunda Galih Ginanjar (Foto: Kevin Ryanda)
Jakarta, Insertlive - Beberapa waktu belakangan ini, Barbie Kumalasari santer digosipkan berpaling dari Galih Ginanjar. Ia disebut kepincut dengan pria lain, di antaranya Irfan Sebastian dan Kriss Hatta. Bahkan, Barbie ikut menghadiri persidangan kasus pengeroyokan yang menjerat Kriss Hatta.

Banyak yang menduga bahwa Barbie selingkuh dari sang suami. Namun, hal itu dibantah Barbie. Ia mengaku masih setia kepada suaminya. Sementara itu, Dedeh, ibunda Galih, juga mengaku tak terpengaruh dengan kabar tersebut dan tetap percaya kepada menantunya.

"Itu mah terserah, tetep percaya sama Kumala. Dia kan udah lama kenal, udah tahu sifatnya gimana," ujar ibunda Galih saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Kamis (7/10).

ADVERTISEMENT

Menurutnya, gosip itu sudah biasa menerpa artis dan meyakini pasti akan berlalu. "Biarin aja lah, bakal berlalu nantinya juga, yang namanya artis ya biasa gitu,"

Dedeh juga mengetahui dan tidak mempermasalahkan soal Barbie yang datang ke persidangan Kriss Hatta. "Tahu, biarin dah, nggak apa-apa," ucapnya.

[Gambas:Video Insertlive]

(aca/fik)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER