Gibran Rakabuming Rahasiakan Jenis Kelamin Anak, Mengapa?

nap | Insertlive
Kamis, 19 Sep 2019 10:58 WIB
Gibran rahasiakan jenis kelamin anak yang dikandung sang istri Selvi Ananda. Foto: Twitter/foxybite
Jakarta, Insertlive - Putra pertama Presiden Jokowi yaitu Gibran Rakabuming, saat ini sedang berbahagia karena sang istri, Selvi Ananda, sedang mengandung anak keduanya. Kabarnya, usia kehamilan Selvi sudah masuki umur 7 bulan.

Selain itu, ketika ditemui di Kediaman Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming juga menyembunyikan apakah jenis kelamin anak keduanya tersebut.

Gibran Rakabuming Gibran Rakabuming / Foto: Riyo Ramadhan


ADVERTISEMENT

"Iya, sudah masuk umur tujuh bulan sekarang. Kalau jenis kelaminnya rahasia ya, belum tau adiknya cewek atau cowok." ucap Gibran, Rabu (18/9).

Baik Gibran ataupun Jan Ethes sangat bahagia atas kehamilan Selvi. Keduanya sangat menunggu kehadiran anak kedua mereka yang akan meramaikan keluarga kecilnya.


Sekadar informasi, Selvi Ananda dikabarkan hamil setelah perutnya terlihat membuncit saat mengenakan pakaian putih di acara ulang tahun Sedah Mirah, anak pertama Kahiyang.

Kondisi kehamilan Selvi ini juga tidak hanya membahagiakan keluarga kecil mereka, namun kakek dan neneknya yaitu Presiden Joko Widodo dan ibu Iriana Widodo.

[Gambas:Video Insertlive]




(nap/syf)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER