Agensi Bantah Kim Woo Bin Buka Akun Instagram Pribadi
Selasa, 10 Sep 2019 11:20 WIB
Kim Woo Bin/Foto: instagram/kimwoob1607
Kabar ini berembus ketika akun kimwoob1607 mengunggah dua foto baru dengan emoji sebagai keterangannya.
Baca Juga : Kim Woo Bin dan Shin Min Ah Siap Menikah? |
Penggemar berspekulasi bahwa memiliki Instagram merupakan langkah awal yang dilakukan Kim Woo Bin untuk bersiap kembali ke dunia entertainment setelah melakukan hiatus pada 2017 untuk penyembuhan penyakitnya.
Namun, akun Instagram yang pengikutnya sudah mencapai 1,5 juta itu langsung dibantah oleh pihak angensi Kim Woo Bin, SidusHQ.
"Kim Woo Bin tidak menjalankan akun media sosial pribadi. Foto-foto yang diunggah oleh penggemar itu telah diambil sejak lama," tulis agensi seperti dikutip dari Koreaboo.
Penggemar segera menemukan bahwa akun itu dijalankan oleh penggemar yang mengunggah foto yang tampak seperti akun pribadi Kim Woo Bin.
Akun itu pernah menjelaskan bahwa itu adalah akun milik penggemar tetapi kemudian penjelasan tersebut dihapus.
SidusHQ sekali lagi mengklarifikasi bahwa rumor kembalinya Kim Woo Bin ke dunia hiburan adalah palsu karena dia masih berfokus sepenuhnya pada pemulihannya.
TAG:
kim woo bin
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Jadi Idaman Cha Eun Woo, Shin Min Ah Segera Menikah dengan Kim Woo Bin
Minggu, 26 Jan 2020 10:52 WIB
Cha Eun Woo Sebut Shin Min Ah Tipe Wanita Idamannya
Sabtu, 25 Jan 2020 15:55 WIB
Bebas dari Kanker, Kim Woo Bin Tampil Perdana di TV
Jumat, 22 Nov 2019 11:13 WIB
Kim Woo Bin dan Shin Min Ah Siap Menikah?
Rabu, 04 Sep 2019 08:25 WIB
Lama Menghilang, Begini Penampilan Terbaru Kim Woo Bin
Selasa, 14 May 2019 16:45 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK