Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Tol Cipularang Disebut Angker, Ustaz Munawir Ngacir Imbau Agar Tak Takut

Syafri | Insertlive
Selasa, 03 Sep 2019 16:26 WIB
Ustaz Munawir Ngacir/Foto: Syafri
Jakarta, Insertlive - Kecelakaan beruntun yang terjadi di Tol Cipularang pada Senin (2/9) memunculkan banyak spekulasi. Banyak yang membahas penyebab kecelakaan itu terjadi mulai dari masalah teknis hingga mistis.


Tol Cipularang khususnya KM 91, tempat peristiwa itu terjadi memang kerap terjadi kecelakaan. Kecelakaan tersebut pun bahkan sampai menelan korban jiwa yang tidak sedikit.

Sejak kecelakaan kerap terjadi, Tol Cipularang pun dianggap angker dan mistis. Melihat spekulasi ini banyak terjadi di masyarakat, Ustaz Munawir Ngacir menghimbau masyarakat untuk tak takut dengan hal tersebut.


Ustaz Munawir Ngacir/ Foto: Syafri


"Kita nggak usah khawatir karena sesungguhnya Allah bersama kita. Kita nggak usah takut," ujarnya ditemui di kawasan Jakarta Timur, Selasa (3/9).

Ia pun menambahkan jika ada rasa takut yang hinggap saat melintas di Tol Cipularang yang dikenal angker, ada baiknya berdoa dan berserah kepada Tuhan.

"Ketika kita lewat jalan seperti itu berdoa," pungkasnya.

Selain warga biasa, beberapa selebriti juga pernah mengalami kejadian naas di Tol Cipularang. Salah satu di antaranya adalah Saipul Jamil dan mendiang sang istri, Virginia Anggraeni pada 2011 lalu.

Isu soal angkernya tol Cipularang memang sudah lama beredar. Isu yang beredar kecelakaan terjadi karena tata bangunannya yang bermasalah. Bahkan, sempat dikabarkan saat pembangunan tol tersebut juga harus memotong kerbau sebagai syaratnya. 

(dia/fik)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK