Sajad Pidanakan Nikita Mirzani Karena Anak, Hotman: Saya Terkejut
Minggu, 01 Sep 2019 07:42 WIB
Foto: Putri Q
"Saya agak terkejut karena baru kali ini anak yang tidak boleh bertemu dengan bapaknya itu jadi dipidana," ucap Hotman Paris saat ditemui di Polo Club, Bogor, Sabtu (31/8).
"Ini kasus pertama, saya tidak mengatakan itu salah makanya saya harus mempelajari dulu Undang-undang Perlindungan Anak aku terkejut dalam karierku belum pernah," jelasnya.
Hotman juga menanyakan langsung masalah kasus ini kepada pengacara Sajad, Elza Syarief. "Jangan-jangan aku yang belum baca pasalnya sayakan manusia normal makanya saya tanya pada Elza kok ini baru pertama kali dalam hidupku," tuturnya.
"Saya bilang juga itu sama Elza ini kasus pertama, hak asuh kan sama Nikita boleh berkunjung ketentuan boleh berkunjung ini kalau dilanggar apakah boleh dipidana setau saya belum ada contoh makanya saya agak terkejut," cerita Hotman Paris pada media.
Menurut Hotman, jika memang kasus tersebut bisa dipidanakan, akan banyak orang yang bisa dipenjarakan pasalnya kasus serupa juga sering terjadi di Indonesia.
"Saya terkejut, saya akan pelajari lagi Undang-undangnya dalam karier saya belum pernah karena kalau sampe benar itu pidana akan ada ratusan bahkan ribuan kasus dimana ibu tidak dipertemukan dengan anak," tutup Hotman Paris.
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Hotman Paris soal Pria Berhubungan Intim dengan Anak 17 Tahun: Yang Dipenjara Lakinya
Minggu, 22 Sep 2024 19:00 WIB
Hotman Paris Serang Balik Sajad Ukra yang Hina Polisi Indonesia
Kamis, 06 Feb 2020 14:51 WIB
Usai Hina Polisi, Sajad Ukra Tuduh Hotman Paris Germo
Kamis, 06 Feb 2020 13:13 WIB
Tak Tahu UU Perlindungan Anak, Elza Syarief Sindir Hotman Paris?
Selasa, 03 Sep 2019 08:34 WIB
Nikita Mirzani Beberkan Biaya Hidup Anaknya yang Fantastis
Kamis, 29 Aug 2019 12:24 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK